kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

China membalas, akan terapkan tarif impor tinggi pada US$ 3 miliar produk AS


Jumat, 23 Maret 2018 / 10:00 WIB
China membalas, akan terapkan tarif impor tinggi pada US$ 3 miliar produk AS
ILUSTRASI.


Reporter: Sanny Cicilia | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - BEIJING. China langsung melontarkan balasan setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kemarin meneken memorandum pengenaan tarif pada produk China bernilai US$ 60 miliar. 

Seperti dikutip Bloomberg, Menteri Perdagangan China hari ini, Jumat (23/3) mengumumkan, akan melakukan asas resiprokal pada tarif produk impor dari AS mulai dari baja hingga daging babi yang nilai perdagangannya sampai US$ 3 miliar. 

China juga mengatakan akan mengadukan AS ke World Trade Organization (WTO). Negeri Tirai Bambu ini berencana mernapkan tarif impor daging babi dari AS sebesar 25%, dan tarif 15% atas produk pipa baja, buah, dan anggur. 

Dalam pernyataannya, dia mendesak China menyelesaikan sengketa dagang lewat dialog.

Trump kemarin selain menandatangani memorandum tarif anti-China, juga mengutus Perwakilan Dagang AS (USTR) Robert Lighthizer untuk membawa masalah produk China ke WTO, terutama yang melanggar hak kekayaan intelektual AS di bidang teknologi.




TERBARU

[X]
×