kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dongkrak margin, Becton akuisisi Bard


Selasa, 25 April 2017 / 12:09 WIB
Dongkrak margin, Becton akuisisi Bard


Reporter: Dessy Rosalina | Editor: Rizki Caturini

NEW YORK. Konsolidasi di industri kesehatan terus berlanjut. Kabar terbaru, produsen peralatan medis asal Amerika Serikat (AS) Becton Dickinson mengakuisisi C R Bard Inc.

Akuisisi ini senilai US$ 24 miliar. Lewat akuisisi ini, Becton memperkuat portofolio bisnis di segmen peralatan medis untuk onkologi dan operasi. Dua segmen ini merupakan bisnis dengan pertumbuhan tertinggi.

Ini merupakan aksi ekspansi anorganik yang terjadi sejak dua tahun terakhir. Kala itu, Becton membeli CareFusion Corp senilai US$12 miliar. Akuisisi ini merupakan konsolidasi terakhir yang terjadi di sektor teknologi peralatan medis selama dua tahun belakangan ini.

Akuisisi menjadi pilihan Becton untuk mendongkrak margin. "Kami yakin bahwa kombinasi dua perusahaan akan menguntungkan klien dan pasien sekaligus meningkatkan kemampuan Becton di bidang manajemen medis dan pencegahan infeksi, " ujar CEO Bard Tim Ring, seperti dilansir CNBC, kemarin.

Akuisisi tersebut menghargai Bard sebesar $317 per saham, lebih premium 25% dari harga pasar Bard. Pemegang saham Bard akan menerima US$ 222,93 per saham secara tunai.

Selain pembayaran tunai, pemegang saham berhak atas 0,5077 saham Becton untuk setiap satu saham sehingga memiliki 15% saham Becton. Pasca akuisisi tersebut, Becton akan gencar melakukan ekspansi untuk mengembangkan teknologi medis terkait diabetes, urologi, dan kanker.

Pasar China

Hitungan Becton, akuisisi akan mendongkrak penjualan di pasar China. Akuisisi juga akan berbuah pada kenaikan laba bersih sebelum pajak di 2019 menjadi US$ 300 juta.

Manajemen Becton dan Bard memprediksikan, transaksi ini bakal rampung pada 2017. Akuisisi ini tergantung pada persetujuan regulator.

Perella Weinberg Partners LP dan Citigroup Inc bertindak sebagai penasihat finansial. Sedangkan Bard menunjuk Goldman Sachs sebagai penasihat investasi.

Sejak awal tahun ini, merger dan akuisisi terus marak terjadi di industri kesehatan. Di Januari, ada Abbott Laboratories yang membeli sang rival St. Jude Medical Inc seharga US$ 25 miliar.

Tahun ini, Abbot gencar akuisisi untuk mempertebal margin. Pekan lalu, Abbott baru saja membeli Alere Inc dengan harga pembelian senilai US$ 5,3 miliar, lebih rendah dari harga tawaran pada Februari lalu, US$ 5,8 miliar.

Alere yang bermarkas di Massachussetts Waltham merupakan produsen obat yang kini tengah menguji coba obat bagi virus HIV, TBC, malaria, dan demam berdarah. Sedangkan Abbott yang bermarkas di Illinois adalah penjual peralatan medis, produk nutrisi, dan susu formula bayi.

Ada juga Medtronic Plc mencaplok Covidien Plc seharga US$ 49,9 miliar. Ada pula Zimmer Holdings Inc merger dengan Biomet Inc senilai US$ 13,4 miliar.




TERBARU

[X]
×