kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45930,39   2,75   0.30%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba Nissan Motor meningkat


Jumat, 12 Februari 2016 / 07:39 WIB
Laba Nissan Motor meningkat


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Yudho Winarto

YOKOHAMA. Nissan Motor membukukan pertumbuhan laba operasional kuartal III-2015 melebihi perkiraan para analis. Peningkatan penjualan di Amerika Utara dan Eropa Barat mendongkrak laba Nissan.

Produsen mobil terbesar kedua Jepang ini menarih laba operasional ¥ 192,6 miliar setara dengan US$ 1,68 miliar pada periode Oktober-Desember 2015. Analis yang disurvei Reuters rata-rata memperkirakan laba Nisaan ¥ 178,66 miliar.

Konsumen Nissan di Amerika lebih menyukai jenis SUV dan truk pikap. Begitu juga di Eropa. Tahun ini, Vice President Nissan Joji Tagawa berharap, permintaan model baru juga meningkat di Amerika Utara dan Eropa.

Ini untuk mengimbangi nilai tukar yen yang terus melemah. Belum lagi permintaan di pasar negara berkembang juga sedang melemah.

Beberapa produsen mobil Jepang memang mulai mengembangkan kendaraan untuk ekspor. Selain Nissan, Honda juga sudah mulai mengekspor Accords, Fit dan Jazz.  




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×