kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45928,42   6,96   0.76%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sumbang US$ 4,6 miliar, Gates tetap paling tajir


Selasa, 15 Agustus 2017 / 15:28 WIB
Sumbang US$ 4,6 miliar, Gates tetap paling tajir


Reporter: Arkani Ikrimah | Editor: Dessy Rosalina

AMERIKA SERIKAT. Bill Gates membuat hadiah terbesar sejak pergantian abad ini, Ia menyumbang saham Microsoft Corp yang menyumbang 5% dari total kekayaannya. Aksi amal ini merupakan yang terbesar di dunia.

Selasa (15/8) Bloomberg melaporkan, miliader ini menyumbangkan 64 juta saham Microsoft senilai USS $ 4,6 miliar pada 6 Juni lalu. Hal ini sesuai dengan laporan Securities & Exchange Commission yang dirilis pada Senin kemarin.

Gates memberikan sebagian besar sumbangannnya ke Bill & Melinda Gates Foundation. Ini badan amal yang pasangan suami istri ini gunakan untuk menyalurkan kedermawanan mereka.

Donasi saham ini merupakan yang terbesar yang pernah Gates lakukan sejak 2000. Gates yang sekarang berusia 61 tahun itu menurut perhitungan Bloomberg telah menyerahkan saham Microsoft senilai US$ 16 miliar pada tahun 1999 dan pada 2000 senilai US$ 5, 1 miliar.

Bill dan Melinda Gates telah memberikan sekitar US$ 35 miliar saham dan uang tunai sejak tahun 1994. Gates membuat Giving Pledge pada tahun 2010 dengan investor miliarder Warren Buffett. Gates telah bergabung dengan 168 miliarder lain yang telah berjanji untuk memberikan sebagian besar kekayaan mereka untuk beramal.

Kendati telah menyumbang sebagian besar hartanya, Gates tetap menjadi orang terkaya di dunia. Menurut perhitungan Bloomberg Billionaires Index, kekayaan Gates mencapai US$ 86,1 miliar.
 




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×