kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Prospek Viking membetot minat TPG Capital (3)


Kamis, 15 Juni 2017 / 11:51 WIB
Prospek Viking membetot minat TPG Capital (3)


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Tri Adi

Permodalan sudah umum menjadi persoalan bagi perusahaan yang ingin mengembangkan bisnisnya. Tidak terkecuali Viking Cruises milik Torstein Hagen yang menjalankan bisnis pelayaran wisata. Lewat kepiawaiannya, Hagen mampu menarik minat pemodal kakap seperti TPG Capital dan Canada Pension Plan Investment masuk menjadi pemegang saham induk usaha Viking Cruises. Pada tahun 2016, kedua investor itu menyetorkan modal senilai total US$ 500 juta.

Menjadi salah satu perusahaan pelayaran wisata terbesar berbasis sungai, membutuhkan dukungan pendanaan yang tidak sedikit. Sebelumnya Viking Cruises mengandalkan pembiayaan perbankan khususnya bank-bank asal Eropa. Belakangan,  Torstein Hagen, sang pendiri Viking Cruises memberikan pintu masuk bagi alternatif pendanaan lain.

Tercatat pada 12 September 2016, Hagen berhasil menggandeng dua investor baru, yakni TPG Capital dan Canada Pension Plan Investment Board, masuk secara tidak langsung ke Viking Cruises. Kedua perusahaan tersebut masuk melalui pembelian saham MISA Investments Limited sebanyak 17%. MISA Investments sendiri berdasarkan keterangan resminya, merupakan induk usaha dari  Viking Cruises.

Nilai investasi dua perusahaan ini senilai US$ 500 juta dengan kontribusi TPG dan Canada Pension Plan masing-masing sebanyak US$ 250 juta.

Seperti dikutip pehub.com, tujuan Hagen menggandeng investor baru tersebut adalah untuk mempercepat pertumbuhan kinerja dan memperkuat pondasi permodalan perusahaan ini.

Ke depan, mengutip pemberitaan cruiseindustrynews, kehadiran TPG dan Canada Pension Plan tersebut diharapkan juga dapat menjadi pemicu geliat pertumbuhan perusahaan dalam jangka panjang.

travelweekly melaporkan, masuknya dua investor tersebut juga untuk membayar utang perusahaan. Tambahan dana dari investasi ini juga untuk membeli kapal baru berkait dengan rencana ekspansi Viking Cruises ke China.




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×