kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

China Development Bank akan salurkan US$ 63,77 untuk proyek-proyek bantuan kemiskinan


Minggu, 01 April 2018 / 20:46 WIB
China Development Bank akan salurkan US$ 63,77 untuk proyek-proyek bantuan kemiskinan
ILUSTRASI. Warga China; populasi penduduk China


Reporter: Agung Jatmiko | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - BEIJING. China Development Bank (CDB) berencana untuk menyalurkan 400 miliar yuan atau setara dengan US$ 63,77 miliar tahun ini untuk mendukung proyek-proyek bantuan kemiskinan.

Mengutip Reuters, Minggu (1/4), CDB, akan mendanai proyek-proyek seperti pembangunan infrastruktur, relokasi penduduk miskin, pengembangan industri lokal, perawatan kesehatan dan pendidikan di daerah-daerah yang dilanda kemiskinan.

Beijing telah mengidentifikasi kemiskinan sebagai salah satu dari tiga masalah kritis, di samping pencegahan dan pencemaran risiko, yang dikatakan Perdana Menteri China, Li Keqiang dalam laporan kerja Maret kepada parlemen adalah kunci untuk membangun "masyarakat yang cukup makmur dalam segala hal."

China bertujuan untuk mengurangi jumlah penduduk miskin di daerah pedesaan lebih dari 10 juta pada tahun 2018, termasuk 2,8 juta orang yang akan direlokasi dari “daerah yang tidak ramah". Pemerintah China sendiri juga telah memasang target menghilangkan kemiskinan pada tahun 2020.

Kantor berita Xinhua melaporkan, lebih dari 68,5 juta penduduk di pedesaan China telah terangkat dari garis kemiskinan antara akhir 2012 dan akhir 2017, yang menurunkan tingkat kemiskinan nasional dari 10,2% menjadi 3,1%.




TERBARU

[X]
×