kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penjualan ritel AS pada Maret 2020 anjlok akibat virus corona


Rabu, 15 April 2020 / 21:10 WIB
Penjualan ritel AS pada Maret 2020 anjlok akibat virus corona
ILUSTRASI. Belanja ritel AS.


Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Penjualan ritel Amerika Serikat turun ke rekor terendah pada Maret karena kewajiban penutupan bisnis untuk mengendalikan penyebaran wabah virus corona menekan permintaan berbagai barang, menyiapkan penurunan terburuk dalam pengeluaran konsumen dalam beberapa dekade.

Mengutip Reuters Rabu (15/4), laporan Departemen Perdagangan menyebutkan penjualan ritel anjlok 8,7% pada Maret 2020, penurunan terbesar sejak tahun 1992. Sementara data penjualan ritel Februari 2020 direvisi menjadi turun 0,4%, bukan 0,5% seperti yang dilaporkan sebelumnya.

Biro Sensus mengatakan meski banyak bisnis beroperasi dengan kapasitas terbatas atau telah menghentikan operasi sepenuhnya, ia memperkirakan estimasi dalam rilis ini memenuhi standar publikasi.

Baca Juga: Setelah tisu toilet, warga AS sekarang panik membeli pewarna rambut

Penurunan penjualan ritel bulan lalu mencerminkan tekanan pada penjualan diler mobil, dengan penjualan kendaraan yang jatuh pada Maret.

Dengan jutaan orang berada di rumah dan harga minyak mentah jatuh di tengah kekhawatiran resesi global, harga bensin turun yang membebani penjualan di stasiun pengisian bahan bakar pada Maret.

Selain itu, penutupan peritel yang tidak penting memukul penjualan di toko pakaian, barang olahraga dan furnitur.

Penurunan tajam juga terjadi pada pendapatan restoran dan bar yang menghentikan layanan dine in dan pindah ke take away dan layanan pengiriman. Meski beberapa bisnis termasuk restoran beralih ke penjualan online, volumenya tidak cukup untuk menutup kesenjangan dari langkah-langkah social distancing.

Penjualan ritel, tidak termasuk mobil, bensin, bahan bangunan dan layanan makanan naik 1,7% pada Maret setelah penurunan 0,2% direvisi ke bawah pada Februari. Penjualan ritel inti ini sebelumnya dilaporkan stagnan pada Februari 2020.




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×