kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Sony Raup Laba Operasi


Jumat, 29 Januari 2010 / 07:56 WIB
 Sony Raup Laba Operasi


Sumber: Reuters | Editor: Johana K.

TOKYO Produsen elektronik raksasa asal Jepang, Sony Corp, diprediksi meraup laba operasi ¥ 100 miliar atau sekitar US$ 1,1 miliar di kuartal IV-2009. Kenaikan penjualan video game dan TV LCD mendorong kinerja Sony.
Harian Nikkei kemarin, mengungkapkan keuntungan ini menjadi yang pertama dalam lima kuartal terakhir. Angka ini juga lebih tinggi ketimbang pendapat 7 analis yang disurvei Reuters. Mereka menghitung, laba operasi Sony sebesar ¥ 74,2 miliar.
Penjualan PlayStation 3 Sony melonjak, pasca pemotongan harga akhir tahun lalu. Bisnis video game berhasil membukukan laba, setelah empat kuartal sebelumnya terus merugi.
Sony juga melakukan efisiensi lewat pemangkasan upah dan konsolidasi untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Sayang, juru bicara Sony menolak berkomentar soal kabar gembira ini. Dia beralasan, perusahaan akan mengumumkan hasil kinerja 4 Februari mendatang.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×