kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.911.000   -2.000   -0,10%
  • USD/IDR 16.226   -37,00   -0,23%
  • IDX 6.878   -3,19   -0,05%
  • KOMPAS100 1.002   -0,07   -0,01%
  • LQ45 766   -0,64   -0,08%
  • ISSI 227   0,63   0,28%
  • IDX30 394   -0,39   -0,10%
  • IDXHIDIV20 456   -1,33   -0,29%
  • IDX80 112   0,04   0,04%
  • IDXV30 114   0,89   0,79%
  • IDXQ30 128   -0,45   -0,35%

Bertrasformasi, Merck ganti logo


Kamis, 15 Oktober 2015 / 13:30 WIB
Bertrasformasi, Merck ganti logo


Reporter: Nina Dwiantika | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Merck perusahaan sains dan teknologi melakukan transformasi dengan mengubah logo. Karl-Ludwig Kley, Chairman of Executive Board dan CEO Merck mengatakan, selama 10 tahun terakhir Merck telah mengalami perubahan bisnis dari perusahaan pemasok kimia dan farmasi menjadi perusahaan teknologi global.

"Ke depan kami akan menjadi perusahaan kesehatan dan digitalisasi," kata Kley dari rilis yang diterima KONTAN, Kamis (15/10).

Selanjutnya, perusahaan akan mengomunikasikan kepada konsumen, mitra dan calon karyawan terkait perubahan identitas merek tersebut.

Merck sendiri telah mendirikan perusahaan di Indonesia melalui PT Merck Indonesia Tbk. Martin Feulner, Presiden Direktur PT Merck Indonesia Tbk mengatakan, Merck di Indonesia memiliki kombinasi bisnis yakni sektor kesehatan, life science, dan performance materials.

Kley menambahkan, dengan adanya identitas merek baru ini maka merek-merek divisi Merck Serono dan Merck Milipore yang semula berdiri secara independen, tidak akan ada lagi. Selanjutnya, Merck Serono akan beroperasi sebagai bisnis biofarmasi Merck, dan Merck Milipore sebagai bisnis life sciences.




TERBARU
Kontan Academy
Owe-some! Mitigasi Risiko SP2DK dan Pemeriksaan Pajak

[X]
×