kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cofco akan merestrukturisasi bisnis mamin


Rabu, 20 Mei 2015 / 13:26 WIB
Cofco akan merestrukturisasi bisnis mamin
ILUSTRASI. BMKG meramalkan cuaca besok di Yogyakarta pada Rabu (6/12) berawan hingga hujan petir


Reporter: Yuwono Triatmodjo | Editor: Yudho Winarto

BEIJING. Harga saham perusahaan-perusahaan di bawah kendali Cofco Corporation melonjak pada perdagangan, kemarin (19/5). Pemicunya tidak lain adalah kabar rencana restrukturisasi perusahaan makanan dan minuman pelat merah China tersebut.

Salah satunya adalah saham produsen gula Grup Cofco, yakni Cofco Tunhe Co yang melejit 7,2% di bursa Shanghai. Disusul harga saham Codco Biochemical Co, unit binsis Cofco yang memproduksi bahan penyedap rasa dan pengawet naik 6,3%.

Unit usaha lain, CPMC Holdings Ltd yang berbisnis kemasan, juga ikut melejit 9,2%. Tidak mau ketinggalan, harga saham China Mengnui Dairy Co ikut terkerek naik sebanyak 4,1%.

Sumber Bloomberg mengatakan, Cofco berniat menggabungkan sejumlah unit untuk kemudian menjualnya demi meningkatkan keuntungan. Cofco hanya satu dari enam perusahan BUMN China yang akan direstrukturisasi.

Saat ini, China mengoperasikan ribuan perusahaan mulai dari operator nuklir, sampai perusahaan perkebunan pemasok tanaman hias, senilai total 100 triliun yuan atau setara US$ 16 triliun.

Sumber Bloomberg menyebutkan, salah satu skema restrukturisasi itu adalah menjual bisnis gula milik Cofco China Foods Ltd. Alternatif lain adalah menggabungkan bisnis gula Cofco China Foods dengan China Agri Industries Holdings Ltd.

Cofco yang berdiri sejak tahun 1949 tersebut, kini sudah beroperasi di 140 negara. Perusahaan berkembang dengan sangat cepat melalui serangkaian akuisisi, dan kini tercatat memiliki aset sebesar US$ 57 miliar.

"Cofco sangat aktif menambah aset dengan cara akuisisi aset-aset di luar negeri," tutur Liu Guanyu, Manajer Xiamen International Trade Corp Gorup Corp, seperti dikutip Bloomberg, kemarin. Dia menilai, Cofco tengah menjalankan strategi konsolidasi rantai industri terlengkap di pasar pertanian global.

Rencana restrukturisasi lain adalah merger antara bisnis gandum, minyak dan gula yang kini masih tersebar dalam unit yang berbeda. Entitas ini kelak, digadang bisa mencatatkan saham perdana pada tahun 2019 mendatang.

Namun hingga saat ini, Cofco belum menunjuk penasihat dalam rencana aksi korporasinya tersebut. Pihak Cofco masih enggan untuk menjelaskan kabar tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×