kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Garuda Indonesia segera operasikan rute penerbangan Solo-Madinah


Jumat, 04 Januari 2019 / 09:51 WIB
Garuda Indonesia segera operasikan rute penerbangan Solo-Madinah
ILUSTRASI. Pesawat Garuda Indonesia


Reporter: Nur Pehatul Janna | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Indonesia Tbk akan membuka rute penerbangan Solo-Madinah pulang perti (PP) melalui  Aceh mulai 9 Januari 2019. Pembukaan rute penerbangan ini dalam rangka memperkuat rute internasional maskapai dengan kode saham GIAA tersebut. Penerbangan ini akan dilayani menggunakan armada Airbus A330 berkapasitas 362 Penumpang (all economy class) sebanyak satu kali setiap minggunya tepatnya pada hari Rabu.

Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan, dibukanya rute ini sejalan dengan peningkatkan demand pasar umrah dari Solo dan sekitarnya. "Dioperasikannya rute Solo - Madinah ini kami harapkan dapat mengoptimalkan potensi pasar umrah tersebut," ujarnya dalam siaran pers, Jumat (4/1).

Menurut Pikri, nantinya penerbangan rute ini akan transit di Aceh guna mengakomodasi kebutuhan jemaah yang akan berangkat dari Bandara Sultan Iskandar Muda yang kemudian akan langsung melanjutkan penerbangan ke Madinah, Arab Saudi.

"Penerbangan Solo - Madinah ini nantinya kami harapkan dapat memberikan kemudahan bagi para jamaah umrah yang berasal dari Jawa Tengah dan sekitarnya tanpa harus melakukan transit penerbangan di Jakarta maupun Surabaya," tuturnya.

Pada tahun 2018, jumlah anggota jemaah umrah dari Solo sekitar 25.000 orang. Angka tersebut meningkat jika dibandingkan dengan musim umrah tahun sebelumnya sekitar 19.000 orang.

Oleh karena itu, dengan jumlah jemaah umrah yang terus meningkat dari tahun ke tahun pihaknya optimistis pembukaan layanan penerbangan ini akan semakin memperkuat potensi pasar umrah dari wilayah Solo dan sekitarnya.

Adapun rute penerbangan Solo - Madinah akan diberangkatkan menggunakan penerbangan GA968 dari Bandara Adisumarmo pada Pukul 16.45 waktu setempat dan dioerkirakan akan tiba di Madinah keesokan harinya pada Pukul 02.05 waktu setempat.

Sementara, penerbangan dari Madinah menuju Solo akan diberangkatkan dengan nomor penerbangan GA 969 yang berangkat dari Madinah Pukul 04.05 waktu setempat dan tiba di Solo pada Pukul 20.30 waktu setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×