Ramaikan persaingan, smartphone Realme menyasar milenial

Rabu, 01 Mei 2019 | 22:16 WIB   Reporter: Ahmad Febrian
Ramaikan persaingan, smartphone Realme menyasar milenial


GADGET BARU - JAKARTA. Sebagai pemain baru, Realme baru meluncurkan lima produknya yang menyasar pasar milenial di Indonesia sejak Oktober 2018 lalu.  Realme melihat, anak muda sebagai entitas yang selalu memiliki kekuatan dan gairah. Anak muda memakai smartphone bukan hanya sebagai alat komunikasi, tetapi juga alat untuk bersosialisasi, hiburan, bekerja dan belajar bagi mereka.

Sayang, bagi sebagian besar anak muda, harga ponsel pintar cukup mahal. Di sisi lain, smartphone yang ada cepat melambat, kinerja baterai buruk atau desain yang membosankan. Maka, berdasarkan masukan dari milenial itu, Realme mencoba menciptakan smartphone canggih dengan harga terjangkau. Hasilnya, di bulan Desember 2018, Realme telah berhasil menjual lebih dari 100.000 unit smartphone baik di channel online maupun offline. Produk terbaru tahun ini adalah Realme 3. Untuk menjual produk baru tersebut, vendor ini telah bekerjasama dengan berbagai e-commerce, seperti Lazada, Shopee, Tokopedia, Blibli dan tak kurang dari 6.500 offline store.

Selanjutnya, setelah berhasil meluncurkan Realme 3 Pro di India, produk ini akan beredar di Indonesia mulai 8 Mei mendatang dengan rentang harga Rp 3 jutaan. "Realme 3 Pro membawa spesifikasi yang mengutamakan kemudahan dalam sehari-hari penggunanya," kata Josef Wang, Direktur Marketing Asia Tengara Realme, dalam rilis, Selasa (30/4). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian
Tag

Terbaru