kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ451.001,38   7,78   0.78%
  • EMAS1.199.000 0,50%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mantan Presiden Afsel Jacob Zuma dituduh korupsi dalam pembelian senjata


Sabtu, 17 Maret 2018 / 14:30 WIB
Mantan Presiden Afsel Jacob Zuma dituduh korupsi dalam pembelian senjata


Reporter: Agung Jatmiko | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - PRETORIA. Mantan Presiden Afrika Selatan (Afsel), Jacob Zuma menghadapi tuduhan korupsi atas kesepakatan pembelian senjata senilai US$ 2,5 miliar.

Zuma, yang dipaksa untuk mengundurkan diri dari Kongres Nasional Afrika atau African National Congresss (ANC) bulan lalu, merupakan aktor di balik kesepakatan pembelian perlengkapan militer selama dekade 1990-an.

Mengutip Reuters, Jumat (16/3), jaksa penuntut, Shaun Abrahams mengatakan pada sebuah konferensi media bahwa upaya Zuma untuk mengatasi tuntutan yang terus menyerangnya selama lebih dari satu dekade, telah gagal.

Juru bicara kejaksaan Afsel, Luvoyo Mfaku menambahkan, Zuma akan menghadapi 16 tuduhan terkait dengan 783 kasus dugaan pelanggaran. "Dua belas tuduhan kecurangan, satu pemerasan, dua korupsi dan satu pencucian uang," ujar Mfaku, dilansir dari Reuters.

Tuduhan terhadap Zuma telah dilayangkan sejak tahun 2005 namun pada tahun 2009 kejaksaan Afsel membatalkan tuduhan tersebut, tepat sebelum Zuma mencalonkan diri sebagai presiden.

Sejak pemilihannya sembilan tahun yang lalu, lawan-lawan Zuma secara intens "menggempur" Zuma dengan berbagai usaha agar tuntutan terhadap Zuma dimunculkan kembali oleh kejaksaan. Sejak berkuasa pula Zuma terus menggerakkan "mesin hukum" Afsel untuk menjauhkan tuduhan tersebut dari dirinya.




TERBARU
Kontan Academy
Storytelling with Data (Data to Visual Story) Mastering Corporate Financial Planning & Analysis

[X]
×