Reporter: Elisabet Lisa Listiani Putri | Editor: Adi Wikanto
JAKARTA. Maskapai penerbangan asal negeri jiran, AirAsia Berhad terus mengepakkan sayap bisnis. Terbaru, perusahaan penyedia jasa penerbangan berbiaya murah ini membeli startup di bidang wisata.
AirAsia mengakuisisi 50% saham perusahaan startup yang bergerak di bidang perencanaan perjalanan online, Touristly Travel Sdn Bhd (Touristly) dengan menyuntikkan aset dan kesepakatan pinjaman senilai 11,5 juta Ringgit Malaysia atau sekitar Rp 34 miliar.
"Kami melihat potensi yang sangat besar pada Touristly, yang akan menyempurnakan penawaran perjalanan yang ada di AirAsia. Pelanggan kami akan dapat memilih dari ribuan kegiatan wisata saat membeli tiket penerbangan, dan hal ini dapat membawa kami selangkah lebih dekat untuk menjadi maskapai digital yang sesungguhnya." kata CEO Grup AirAsia, Tony Fernandes dalam siaran pers, Rabu (19/4)
Pada transaksi ini AirAsia Berhad juga menyuntikkan asetnya, yaitu program digital dari majalah inflight AirAsia, Travel 3Sixty senilai 6,5 juta Ringgit atau sekitar Rp 19 miliar kepada Touristly melalui AirAsia Investments Ltd dan memberikan fasilitas pinjaman (convertible loan) kepada Touristly senilai 5 juta Ringgit atau sekitar Rp 15 miliar untuk modal kerja dan pengembangan.