kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   0,00   0,00%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Aktivitas Pabrik di Asia Melambat Terdampak Ketidakpastian Global


Selasa, 01 Oktober 2024 / 10:19 WIB
Aktivitas Pabrik di Asia Melambat Terdampak Ketidakpastian Global
ILUSTRASI. A work scene is taking place at the Longtan Container Terminal of Nanjing Port in Nanjing, Jiangsu province, China, on July 31, 2024. On the same day, the service industry Survey center of the National Bureau of Statistics and the China Federation of Logistics and Purchasing are releasing data, showing that in July, the manufacturing purchasing managers index (PMI) is 49.4%, slightly down 0.1 percentage points from the previous month. (Photo by Costfoto/NurPhoto)NO USE FRANCE


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - TOKYO. Aktivitas pabrik di Asia melemah pada bulan September. Ini karena permintaan dari China yang melemah dan ketidakpastian ekonomi global. Hal ini membuat para pembuat kebijakan berada di bawah tekanan untuk menopang ekonomi mereka yang rapuh.

Pabrikan di kawasan Asia mendapatkan sedikit keringanan dalam beberapa bulan karena stimulus agresif yang diluncurkan oleh otoritas China selama seminggu terakhir. Menurut survei indeks manajer pembelian (PMI) dikutip Reuters Selasa (1/1) menunjukkan aktivitas pabrik di Jepang menyusut pada bulan September dan berjalan lebih lambat di Taiwan. Ini menyoroti dampak permintaan global yang lemah terhadap eksportir Asia.

Menurut data yang sama, meluasnya dampak dari melambatnya pertumbuhan AS juga membuat nilai ekspor Korea Selatan melambat pada bulan September karena pengiriman ke ekonomi terbesar di dunia hampir tidak meningkat. 

Baca Juga: Terjebak Zona Merah Lagi! PMI Manufaktur Indonesia September 2024 Lesu ke Level 49,2

Di China, pabrik-pabrik berjuang terlihat dari data PMI manufaktur Caixin/S&P Global yang dirilis pada Senin (30/9) menunjukkan penurunan menjadi 49,3 pada bulan September dari 50,4 pada bulan sebelumnya, menandai pembacaan terendah sejak Juli tahun lalu.

Gambaran serupa terjadi di Jepang, yang mengandalkan ekspor untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di tengah konsumsi yang lesu. PMI Jepang au Jibun Bank terakhir turun menjadi 49,7 pada bulan September dari 49,8 pada bulan Agustus, tetap di bawah ambang batas 50 yang memisahkan pertumbuhan dari kontraksi untuk bulan ketiga berturut-turut.

"Survei PMI Jepang menunjukkan tren yang tidak jelas di seluruh industri manufaktur," kata Usamah Bhatti di S&P Global Market Intelligence.

PMI untuk Taiwan berada di angka 50,8 pada bulan September, turun dari 51,5 pada bulan Agustus. Survei PMI juga memperlihatkan jika aktivitas manufaktur di Vietnam, Malaysia, dan Indonesia menyebut.

Dana Moneter Internasional (IMF) mengantisipasi soft landing bagi ekonomi Asia karena inflasi yang moderat memberi ruang bagi bank sentral untuk melonggarkan kebijakan moneter guna mendukung pertumbuhan. Dana tersebut memprediksi pertumbuhan di kawasan tersebut akan melambat dari 5% pada tahun 2023 menjadi 4,5% tahun ini dan 4,3% pada tahun 2025.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×