kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.930.000   20.000   1,05%
  • USD/IDR 16.230   -112,00   -0,69%
  • IDX 7.214   47,18   0,66%
  • KOMPAS100 1.053   7,20   0,69%
  • LQ45 817   1,53   0,19%
  • ISSI 226   1,45   0,65%
  • IDX30 427   0,84   0,20%
  • IDXHIDIV20 504   -0,63   -0,12%
  • IDX80 118   0,18   0,16%
  • IDXV30 119   -0,23   -0,19%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,20%

Boeing 777 Cathay Pasific sudah lengkap


Kamis, 01 Oktober 2015 / 21:18 WIB
Boeing 777 Cathay Pasific sudah lengkap


Reporter: RR Putri Werdiningsih | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. Produsen pesawat terbang asal Amerika Serikat Boeing baru saja merampung pengiriman pesawat berbadan besar jenis 777 untuk maskapai Cathay Pasific Airways.

Dengan pengiriman pesawat 777-300 ER yang dilakukan akhir pekan lalu, maskapai yang berbasis di Hongkong tersebut telah memiliki 53 pesawat seri 777 buatan Boeing.

Hal ini menjadikannya seagai operator pesawat 777 terbesar di Asia.

“Kami mengoperasikan armada 777 terbesar di Asia, dan pesawat ini memberikan jangkauan, kehandalan dan fleksibilitas bagi kami untuk membangun beberapa frekuensi harian pada rute yang digemari baik di kawasan Asia-Pasifik,” ungkap Ivan Chu, Chief Executive Cathay Pacific Airways dalam keterangan tertulisnya, Kamis (1/10).

Baginya pesawat seri tersebut memberikan pengaruh yang penting bagi modernisasi armada Cathay Pasific.

Khususnya seri 777-300 ER dapat menjadi andalan untuk mengoperasikan rute jarak jauh dan rute ultra-jarak jauh.

Ditambah lagi pesawat tersebut tergolong memililki bahan bakar dan biaya operasional yang paling efisien di kelasnya.

“Armada 777 kami telah membantu upaya kami dalam memperkuat posisi Hong Kong sebagai salah satu pusat penerbangan internasional yang paling penting di dunia, imbuhnya. "

Adapun rinciannya, 53 pesawat seri 777 terdiri dari dari 53 pesawat 777-300ER, 12 pesawat 777-300s dan 5 pesawat 777-200s. Cathay Pacific menerima kiriman pertama 777-300ER pada September 2007.




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×