kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.742.000   28.000   1,63%
  • USD/IDR 16.354   42,00   0,26%
  • IDX 6.516   -131,79   -1,98%
  • KOMPAS100 926   -15,28   -1,62%
  • LQ45 727   -11,27   -1,53%
  • ISSI 204   -5,48   -2,62%
  • IDX30 379   -5,12   -1,33%
  • IDXHIDIV20 454   -6,82   -1,48%
  • IDX80 105   -1,64   -1,53%
  • IDXV30 108   -1,53   -1,40%
  • IDXQ30 124   -1,87   -1,49%

Daftar 10 Perusahaan Tertua di Dunia yang Masih Beroperasi


Jumat, 14 Maret 2025 / 13:47 WIB
Daftar 10 Perusahaan Tertua di Dunia yang Masih Beroperasi
ILUSTRASI. Perusahaan tertua, Kongo Gumi.


Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - Sulitnya mempertahankan bisnis sepertinya tidak dirasakan oleh beberapa perusahaan tertua di dunia berikut ini.

Berdiri sejak abad 6 hingga 9, beberapa perusahaan ini mampu menunjukkan bahwa bisnis bisa tetap hidup melampaui berbagai tantangan zaman.

Menariknya, sebagian besar dari 10 perusahaan tertua di dunia saat ini berada di Jepang, negara yang selama ribuan tahun rutin dilanda perang saudara hingga hancur lebur pada Perang Dunia Kedua.

Mengutip data Statista, berikut adalah 10 perusahaan tertua di dunia:

Baca Juga: Daftar 10 Pemimpin Negara Tertua di Dunia yang Masih Aktif

1. Kongo Gumi, Jepang

Kongo Gumi adalah sebuah perusahaan konstruksi Jepang yang didirikan pada tahun 578. Perusahaan ini selama berabad-abad menyediakan jasa desain, konstruksi, restorasi, dan perbaikan kuil-kuil dan bangunan bersejarah yang ada di Jepang.

2. Nishiyama Onsen Keiunkan, Jepang

Didirikan di Prefektur Yamanashi oleh Fujiwara no Mahito pada tahun 705, Nisiyama Onsen Keiunkan diakui oleh Guiness World Records sebagai hotel tertua di dunia.

3. Koman, Jepang

Koman atau Sennen no Yu Koman juga merupakan nama perusahaan atau penginapan tradisional di Jepang. Penginapan ini dibangun pada tahun 717 dan sampai saat ini masih bisa dikunjungi di Prefektur Hyogo.

Baca Juga: 10 Negara Tertua di Dunia: Ada Ethiopia Hingga India

4. Hoshi Ryokan, Jepang

Masih dari Jepang, perusahaan tertua di dunia berikutnya adalah Hoshi Ryokan, sebuah penginapan tradisional yang berdiri pada tahun 718 di Prefektur Ishikawa. Penginapan ini dikelola oleh keluarga Hoshi selama 46 generasi.

5. Genda Shigyou, Jepang

Genda Shigyou merupakan perusahaan produsen kertas tua yang berdiri di Kyoto pada tahun 771. Mengutip Oldest.org, perusahaan ini ahli dalam produksi kertas ornamen seremonial serta bungkus kado tradisional ala Jepang.

6. Stiftskeller St. Peter, Austria

Bergeser ke Austria, ada perusahaan tua bernama Stiftskeller St. Peter. Perusahaan ini adalah sebuah restoran yang beroperasi di Salzburg sejak tahun 803. Stiftskeller St. Peter juga dianggap sebagai restoran tertua di dunia.

Baca Juga: Daftar 10 Negara Termuda di Dunia: Ada Timor Leste, Hingga Sudan Selatan

7. Staffelter Hof, Jerman

Tak jauh dari Austria, perusahaan tertua di dunia berikutnya ada di Jerman. Staffelter Hof adalah perusahaan wine yang dikelola sejak tahun 862. Staffelter Hof terletak di kota kecil bernama Krov.

8. Monnaie de Paris, Prancis

Monnaie de Paris adalah sebuah lembaga milik pemerintah Prancis yang dipercaya untuk memproduksi koin dan medali dengan gaya tradisional sejak tahun 864. 

9. Tanaka-Iga, Jepang

Tanaka-Iga adalah perusahaan yang memproduksi perlengkapan keagamaan agama Budha yang terletak di Kyoto. Berdasarkan catatan resmi di tanakaiga.com, perusahaan ini telah beroperasi setidaknya sejak tahun 885.

10. The Royal Mint, Inggris

Perusahaan terakhir dalam daftar ini adalah The Royal Mint, sebuah perusahaan produsen koin dan medali di Inggris yang berdiri sejak tahun 886. The Royal Mint merupakan perusahaan milik kerajaan Inggris.

Tonton: Osaka, Jepang Larang Merokok di Jalanan Jelang World Expo 2025

Selanjutnya: Link & Cara Daftar Mudik Gratis Kemenhub 2025, Dibuka Sampai 23 Maret 2025

Menarik Dibaca: Promo Superindo Hari Ini 14-16 Maret 2025, Kurma Golden Arabian Diskon 45%


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×