kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Infrastruktur Ukraina Diserang, Fasilitas Energi dan Listrik Padam


Sabtu, 22 Oktober 2022 / 17:50 WIB
Infrastruktur Ukraina Diserang, Fasilitas Energi dan Listrik Padam


Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - KYIV. Infrastruktur penting di seluruh Ukraina dihantam oleh lebih dari selusin rudal Rusia pada Sabtu (22/10), menurut angkatan udara Ukraina. Beberapa wilayah melaporkan serangan terhadap fasilitas energi dan pemadaman listrik.

Mengutip Reuters, Sabtu (22/10), komando angkatan udara Ukraina melaporkan bahwa 33 rudal telah ditembakkan ke Ukraina pada Sabtu pagi, dan 18 di antaranya jatuh ditembak.

Sejak 10 Oktober, Rusia telah meluncurkan serangkaian serangan yang menghancurkan infrastruktur listrik Ukraina, yang telah menghantam setidaknya setengah dari pembangkit listrik termal dan hingga 40% dari seluruh sistem.

Baca Juga: Ramalan Nouriel Roubini: Perang Dunia 3 Dimulai di Ukraina, Selanjutnya AS-China

Pejabat lokal di wilayah di seluruh Ukraina melaporkan serangan terhadap fasilitas energi dan pemadaman listrik ketika para insinyur bergegas untuk memulihkan jaringan yang rusak. Beberapa menyarankan warga untuk menimbun air jika terjadi pemadaman.

Setelah gelombang pertama rudal menghantam pagi-pagi sekali, sirene serangan udara terdengar lagi secara nasional pada pukul 11.15 waktu setempat (0815 GMT).

Operator jaringan negara Ukrenergo mengatakan serangan itu menargetkan infrastruktur transmisi di Ukraina barat, tetapi pembatasan pasokan listrik diberlakukan di sepuluh wilayah di seluruh negeri, termasuk di ibu kota, Kyiv.

"Skala kerusakan sebanding atau mungkin melebihi konsekuensi dari serangan (antara) 10-12 Oktober," tulis Ukrenergo di aplikasi Telegram, mengacu pada gelombang pertama serangan pada sistem tenaga Ukraina pekan lalu.

"Serangan roket lain dari teroris yang berperang melawan infrastruktur dan orang-orang sipil," tulis kepala staf presiden Ukraina, Andriy Yermak, di aplikasi Telegram.

Baca Juga: Vladimir Putin Umumkan Darurat Militer di Sebagian Wilayah Ukraina, Apa Artinya?

Pasukan Ukraina menembak jatuh sebuah rudal Rusia di atas wilayah Kyiv, kata kepala polisi setempat Andriy Nyebytov, memposting foto kolom asap membubung dari hutan di mana dia mengatakan puing-puing rudal itu mendarat.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×