kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Lockheed Martin Sukses Menjual Lebih Banyak Jet Tempur F-35 di Tahun 2021


Selasa, 04 Januari 2022 / 13:22 WIB
Lockheed Martin Sukses Menjual Lebih Banyak Jet Tempur F-35 di Tahun 2021
ILUSTRASI. Jet tempur F-35.


Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Laporan penjualan tahunan Lockheed Martin menunjukkan hasil positif, terutama pada penjualan produk jet tempur F-35. Di tahun 2021, penjualannya sanggup melebihi target awal.

Dilansir dari Reuters, dalam laporannya hari Senin (3/1), Lockheed Martin mengumumkan telah berhasil mengirimkan total 142 jet tempur F-35 ke Amerika Serikat dan sekutunya.

Sebelum tahun 2021 dimulai, kontraktor pertahanan terbesar di dunia itu berharap mampu mengirimkan antara 133 dan 139 unit jet tempur F-35.

Meningkatnya penjualan ini dipengaruhi oleh hadirnya dua pembeli baru dari Eropa, yakni Finlandia dan Swiss. Kedua negara akhirnya memutuskan untuk memilih F-35 ke dalam program pengadaan jet tempur mereka.

Pada bulan Desember, Finlandia mengatakan sedang berencana untuk memesan 64 jet tempur F-35 dengan sistem senjata dalam kesepakatan senilai US$ 9,4 miliar.

Baca Juga: Anggaran Militer AS Tahun Depan US$ 770 Miliar, Termasuk untuk Hadapi Ancaman China

Sementara Swiss mendekat ke Lockheed Martin di awal tahun 2021. Swiss setuju untuk memilih F-35A Lightning sebagai jet tempur generasi berikutnya.

Lockheed Martin menambahkan, Denmark juga telah menerima F-35 pertamanya pada tahun 2021. Sementara itu, Angkatan Udara Kerajaan Belanda menjadi negara kedelapan yang menyatakan bahwa armada F-35 mereka siap untuk tugas awal.

Memasuki tahun 2022, Lokheed Martin memasang target untuk bisa mengirimkan 151 hingga 153 pesawat tempur ke pemerintah AS. Produsen senjata ini juga mengatakan pihaknya berharap bisa mengirimkan 156 pesawat ke militer AS mulai tahun 2023.

Sampai saat ini pemerintah AS masih menjadi pelanggan utama dan terbesar Lockheed Martin. Tanpa menyebutkan nilai, penjualan ke pemerintah AS mencakup tiga perempat dari penjualan total tahun lalu.

F-35 adalah jet tempur AS paling canggih dan menjadi incaran banyak negara. Hingga saat ini, Lockheed Martin mengatakan telah mengirim lebih dari 700 unit F-35 ke AS dan sekutunya.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×