kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.679.000   7.000   0,42%
  • USD/IDR 16.490   100,00   0,60%
  • IDX 6.520   249,06   3,97%
  • KOMPAS100 949   42,15   4,65%
  • LQ45 738   34,14   4,85%
  • ISSI 202   5,55   2,82%
  • IDX30 382   17,70   4,85%
  • IDXHIDIV20 462   16,68   3,75%
  • IDX80 107   4,47   4,34%
  • IDXV30 110   2,54   2,36%
  • IDXQ30 125   5,23   4,36%

Obama jalin sekutu dagang dengan 27 negara Eropa


Rabu, 13 Februari 2013 / 20:48 WIB
Obama jalin sekutu dagang dengan 27 negara Eropa
ILUSTRASI. Kenaikan harga komoditas seperti timah, nikel, dan batubara diperkirakan akan menopang kinerja tiga emiten tambang BUMN tahun ini.


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

WASHINGTON. Upaya Amerika Serikat (AS) untuk memperluas sekutu dagangnya terus berlanjut. Kali ini, Presiden AS Barack Obama dikabarkan akan segera menggelar pertemuan untuk membahas perjanjian perdagangan dengan Uni Eropa yang akan menciptakan hubungan ekonomi terbesar dunia. Pada saat yang bersamaan, Obama juga tengah menyelesaikan diskusi kesepakatan perdagangan untuk kawasan Pasifik.

"Perdagangan yang berlangsung adil dan bebas di seluruh Atlantik akan menyokong jutaan tenaga kerja di Amerika," jelas Obama kemarin (12/2). Ini merupakan komitmen terbesar Obama dalam melakukan negosiasi dengan Uni Eropa.

Perundingan dengan 27 negara Uni Eropa diprediksi akan membantu Obama dalam mencapai targetnya yakni meningkatkan ekspor sebanyak dua kali lipat pada akhir 2014 mendatang. Sayangnya, pemerintah Obama belum merinci dengan pasti kapan perundingan perdagangan dengan Uni Eropa akan dimulai.

Perdana Menteri Inggris David Cameron menyambut baik pernyataan Obama. "Untuk melewati tantangan perdagangan harus dilakukan perjanjian secara komprehensif dan kerja keras dari kedua belah pihak. Namun saya akan menggunakan pengaruh saya sebagai pimpinan G-8 untuk membantu pencapaian perjanjian perdagangan AS-Eropa ke depannya," demikian pernyataan Cameron melalui email kepada Bloomberg pada hari ini.



TERBARU
Kontan Academy
Mastering Finance for Non Finance Entering the Realm of Private Equity

[X]
×