kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.096   112,58   1,61%
  • KOMPAS100 1.062   21,87   2,10%
  • LQ45 836   18,74   2,29%
  • ISSI 214   2,12   1,00%
  • IDX30 427   10,60   2,55%
  • IDXHIDIV20 514   11,54   2,30%
  • IDX80 121   2,56   2,16%
  • IDXV30 125   1,25   1,01%
  • IDXQ30 142   3,33   2,39%

Singapura ingatkan weath management untuk tak agresif gaet bisnis dari Hong Kong


Jumat, 12 Juli 2019 / 14:24 WIB
Singapura ingatkan weath management untuk tak agresif gaet bisnis dari Hong Kong


Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Singapura memperingatkan para wealth management (pengelola kekayaan) agar tidak agresif memasarkan layanannya atau melakukan upaya lain untuk merayu kliennya ke Singapura dengan memanfaatkan gejolak politik Hong Kong.

Mengutip Reuters, Jumat (12/7) Otoritas Moneter Singapura (MAS) bulan lalu mengajukan permintaan kepada perusahaan wealth management termasuk DBS dan dua unit Oversea Chinese Banking Corp (OCBC), menurut sumber yang enggan disebutkan namanya.

Bank sentral mengatakan kepada para bankir bahwa mereka ingin memastikan para pengelola kekayaan di Singapura peka terhadap situasi di Hong Kong dan tidak merancang kampanye secara khusus untuk menargetkan bisnis dari situasi di Hong Kong.

Langkah ini dilakukan ketika Hong Kong dilanda kekacauan akibat unjuk rasa terhadap usulan RUU ekstradisi China. 

Beberapa taipan di wilayah yang dikuasai China telah memindahkan dana atau dianggap melakukan hal itu, mengingat ketentuan dalam RUU yang akan memungkinkan China berpotensi membekukan dana atau aset lain.

Kerusuhan itu juga mendorong beberapa wealth management untuk memilih mendirikan usaha di Singapura setelah mempertimbangkan Hong Kong, pusat offshore pertama untuk pengelolaan kekayaan di Asia.

Saat diminta komentar tentang kabar ini, MAS merujuk komentar direktur pelaksananya Ravi Menon pada bulan lalu yang mengatakan bahwa tidak ada tanda-tanda pergeseran bisnis atau dana dari Hong Kong ke Singapura.

Dia mengatakan bahwa setiap pergolakan di Hong Kong sebenarnya bisa negatif bagi Singapura.

Tidak jelas seberapa banyak bank yang menerima peringatan MAS. Bank swasta secara rutin dan legal membantu klien untuk memindahkan dan mengelola aset mereka di berbagai belahan dunia.

"Pesannya adalah bahwa kita seharusnya tidak mengambil keuntungan yang tidak semestinya dari apa yang terjadi di Hong Kong," ujar seorang sumber perbankan senior yang enggan disebut namanya.

"Kami harus bertindak secara bertanggungjawab dan tidak meluncurkan kampanye untuk meyakinkan klien bahwa ini adalah saat yang tepat bagi mereka untuk memindahkan asetnya," katanya.

"Kami mendapat banyak pertanyaan. Apa yang bisa kita lakukan jika klien ingin memindahkan uang ke sini? Kami tidak bisa mencegah," imbuh sumber perbankan yang berbasis di Singapura.

DBS dan OCBC menolak untuk berkomentar.

Hong Kong dan Singapura bersaing keras untuk dianggap sebagai pusat keuangan utama Asia. Bank swasta global termasuk Credit Suisse dan UBS serta wealth management Asia memiliki operasi regional mereka di dua wilayah itu.

Kekayaan yang dipegang oleh taipan Hong Kong hingga saat ini menjadikan kota itu sebagai basis kekayaan pribadi yang lebih besar, dengan 853 individu bernilai lebih dari US$ 100 juta, dua kali lipat jumlahnya dari singapura, menurut laporan Credit Suisse tahun 2018.

Bank-bank Singapura termasuk DBS dan OCBC memperluas bisnisnya di Hong Kong dan China selama beberapa tahun terakhir dan wilayah Greater China menyumbang sebagian besar dari pendapatan mereka.

Seperti rekan-rekan globalnya, wealth management Singapura juga memiliki desk Greater China di Singapura yang diperuntukkan bagi klien di China, Hong Kong dan Taiwan dan membantu mereka membuka rekening bank atau mendirikan kantor.

"Faktanya adalah kami mendapat pertanyaan dari klien di Hong Kong. Mereka ingin tahu bagaimana ini akan berdampak pada aset mereka dan pasar Hong Kong," ujar seorang eksekutif industri.

"Jika mereka benar-benar ingin pindah ke offshore, kami harus membantu mereka," imbuhnya.


  



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×