kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

KKR menawar Envision senilai US$ 5,5 miliar


Senin, 11 Juni 2018 / 08:37 WIB
KKR menawar Envision senilai US$ 5,5 miliar
ILUSTRASI.


Reporter: Dupla Kartini | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Perusahaan ekuitas swasta asal Amerika Serikat, Kohlberg Kravis Roberts & Co LP (KKR) semakin mendekati kesepakatan untuk mengakuisisi penyedia layanan kesehatan AS, Envision Healthcare Corp. Sumber yang mengetahui rencana tersebut membisikkan, saham Envision ditawar senilai US$ 46 per saham atau setara US$ 5,5 miliar.

"Kesepakatan mungkin segera diumumkan Senin," kata sumber itu kepada Reuters, Minggu.

Namun, juru bicara KKR menolak berkomentar. Envision juga tidak menanggapi permintaan untuk berkomentar di luar jam kerja reguler.

Bulan lalu, KKR dan operator rumah sakit AS HCA Healthcare Inc bergabung untuk menawar Envision. Keduanya bekerja sama agar lebih unggul dibandingkan perusahaan ekuitas lain yang juga membidik Envision.

Perusahaan ekuitas swasta lain yang juga bersaing mendapatkan Envision termasuk konsorsium Carlyle Group LP dan TPG Global.

Sebelumnya, pada 2017 lalu, Envision mengatakan pihaknya sedang mengkaji berbagai alternatif strategis setelah pendapatan kuartal ketiga mengecewakan, yang sebagian disebabkan badai Harvey dan Irma, serta perlambatan pertumbuhan permintaan pasien.

Nampaknya, perjanjian pembelian saham Envision akan disepakati tidak sampai dua pekan setelah KKR mengumumkan rencana pembelian perusahaan perangkat lunak AS, BMC Software. Nilai akuisisi MBC ditaksir mencapai US$ 8,5 miliar. Ini menjadikannya akuisisi terbesar oleh perusahaan ekuitas sejak krisis keuangan tahun 2008.




TERBARU

[X]
×