kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.455.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.155   87,00   0,57%
  • IDX 7.743   -162,39   -2,05%
  • KOMPAS100 1.193   -15,01   -1,24%
  • LQ45 973   -6,48   -0,66%
  • ISSI 227   -2,76   -1,20%
  • IDX30 497   -3,22   -0,64%
  • IDXHIDIV20 600   -2,04   -0,34%
  • IDX80 136   -0,80   -0,58%
  • IDXV30 141   0,18   0,13%
  • IDXQ30 166   -0,60   -0,36%

Apple luncurkan iPads generasi 2 yang lebih ramping dan cepat


Kamis, 03 Maret 2011 / 16:06 WIB
Apple luncurkan iPads generasi 2 yang lebih ramping dan cepat
ILUSTRASI. Direktur utama PT Dharma Satya Nusantara (DSN) Andrianto Oetomo hadir pada Public Expose DSN di Jakarta, Jumat (31/3). Dharma Satya Nusantara (DSNG) siap melancarkan agenda ekspansinya dengan belanja modal sekitar Rp 800 miliar-Rp 1 triliun. KONTAN/Cheppy


Reporter: Barratut Taqiyyah, BBC | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

SAN FRANCISCO. Di saat produsen komputer lain tengah getol-getolnya memproduksi komputer tablet, Apple Inc sudah selangkah lebih maju.

Kemarin, perusahaan komputer ternama itu meluncurkan tablet iPad generasi dua dalam sebuah event di kota San Francisco. Langkah ini dilakukan Apple seiring dengan ketatnya persaingan di bisnis tablet dari pesaingnya HP dan Samsung.

Yang mengejutkan, peluncuran itu dibuka oleh Chief Executive Officer Apple Steve Jobs. Padahal, sejak Januari lalu, Jobs sudah mengajukan cuti karena sakit kanker pankreas yang dideritanya sejak 2004 silam.

"Kami telah bekerja keras untuk produk ini dan saya tidak mau melewatinya hari ini," kata Jobs dalam sambutannya.

Tablet iPads generasi dua ini muncul dengan bentuk lebih ramping dari pendahulunya. Selain itu, iPad anyar ini juga lebih ringan dan lebih cepat terkoneksi ke internet. Hal itu tidak mengherankan karena perangkat ini sudah mengadopsi prosesor dual core A5 yang diklaim lebih cepat dua kali dari iPad original.

Kabarnya, iPad 2 akan segera dijual di AS pada 11 Maret mendatang. Baru kemudian disusul di 26 negara, termasuk Inggris, pada 25 Maret mendatang. Di AS, harganya akan sama dengan iPad pertama, yakni di kisaran US$ 499 hingga US$ 826.

Sekadar informasi, saat ini, Apple masih memimpin penguasaan pasar tablet dunia. Berdasarkan data Strategy Analytics, hingga September 2010, Apple iPads menguasai 95% penjualan komputer tablet. Namun, pada akhir 2010, angka tersebut melorot menjadi 75%.

Penurunan pangsa pasar itu seiring dengan maraknya perangkat tablet serupa di pasaran. Mayoritas tablet mengadopsi sistem Android keluaran Google. Ada juga perangkat tablet lain yang menggunakan Windows 7 Microsoft dan WebOS HP.



Berita Terkait



TERBARU

[X]
×