kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.652.000   21.000   0,80%
  • USD/IDR 16.889   19,00   0,11%
  • IDX 8.947   61,87   0,70%
  • KOMPAS100 1.239   12,71   1,04%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 327   3,06   0,94%
  • IDX30 447   6,55   1,49%
  • IDXHIDIV20 529   8,69   1,67%
  • IDX80 138   1,55   1,14%
  • IDXV30 147   2,85   1,97%
  • IDXQ30 144   1,94   1,37%

Chase Pay masuk ke Wal-Mart


Jumat, 04 November 2016 / 08:43 WIB
Chase Pay masuk ke Wal-Mart


Reporter: Khomarul Hidayat | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

NEW YORK. JPMorgan Chase & Co tak mau ketinggalan kereta di bisnis pembayaran digital alias digital payment. Terbaru, bank investasi Amerika Serikat (AS) tersebut menggandeng pemilik jaringan ritel terbesar Negeri Paman Sam, Wal-Mart Stores Inc untuk layanan pembayaran non tunai.

JPMorgan dengan produk dompet digitalnya yakni Chase Pay akan menjadi alternatif pilihan pelanggan Wal-Mart dalam melakukan pembayaran. Kelak, pilihan pembayaran via Chase Pay masuk di situs Wal-Mart. Layanan dompet digital Chase Pay di Wal-Mart ini akan meluncur akhir tahun ini.

Selain Wal-Mart, JPMorgan juga sudah membuat kesepakatan dengan peritel ternama di AS lain, seperti Best Buy co Inc dan juga Starbucks Corp untuk menerima dompet Chase Pay.

Dengan dompet digital ini memungkinkan pembayaran transaksi pembelian di e-commerce melalui komputer atau smartphone. Kevin Watters, Chief Executive Officer untuk Bisnis Kartu JPMorgan mengatakan, layanan pembayaran dengan ponsel pintar dan dompet digital, termasuk Apple Pay, belum sampai 1% dari total transaksi pembayaran. Catatan saja Apple Pay merupakan pelopor pembayaran digital.

Dus, bagi JPMorgan ini menjadi peluang. "Kami ingin memastikan Chase Pay menjadi pilihan bagi pelanggan yang ingin melakukan transaksi dengan digital payment," kata Watters seperti dilansir Reuters, Kamis (3/11).

Persaingan bisnis mobile payment digital memang kian sengit. Belum lama ini, salah satu pemain mobile payment, yakni Android pay mengumumkan kerjasama dengan Visa dan Mastercard. Ini merupakan strategi Android Pay menandingi dominasi Apple Pay di bisnis pembayaran digital. Android pay merupakan produk Google yang telah diperkenalkan sejak tahun 2015.




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2026) Global Finance 2026

[X]
×