kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.693.000   3.000   0,18%
  • USD/IDR 16.345   -45,00   -0,28%
  • IDX 6.598   -37,79   -0,57%
  • KOMPAS100 949   -14,20   -1,47%
  • LQ45 740   -10,51   -1,40%
  • ISSI 206   0,15   0,07%
  • IDX30 385   -5,43   -1,39%
  • IDXHIDIV20 462   -8,12   -1,73%
  • IDX80 108   -1,53   -1,40%
  • IDXV30 112   -0,99   -0,88%
  • IDXQ30 126   -1,85   -1,44%

JX Advanced Menjadi IPO Terbesar di Jepang


Senin, 10 Maret 2025 / 20:21 WIB
JX Advanced Menjadi IPO Terbesar di Jepang
ILUSTRASI. A stock quotation board showing the share price of the SoftBank Group on the Tokyo Stock Exchange outside a brokerage in Tokyo, Japan January 28, 2025. REUTERS/Issei Kato


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - TOKYO. JX Advanced Metals Corp berhasil meraup dana sebesar ¥ 439 miliar, setara dengan Rp 48,82 triliun, dari aksi korporasi penawaran umum perdana alias initial public offering (IPO). Perolehan dana ini membuat IPO JX Advanced menjadi yang terbesar di Jepang sejak 2018, saat Softbank Corp menggelar IPO.    

Harga IPO yang ditetapkan JX Advanced berada di kisaran atas, yakni ¥ 820 per saham, dengan opsi over allotment yang juga telah dilaksanakan. 
Perusahaan ini berencana mencatatkan saham perdana pada 19 Maret 2025. 

Keberhasilan IPO ini memberi kepercayaan bagi perusahaan Jepang lainnya untuk melanjutkan rencana IPO di tengah ketegangan perang dagang global. 

Kekhawatiran kondisi global sempat membuat pemilik saham JX Metals Eneos Holdings Inc memangkas ekspektasi harga IPO ke kisaran ¥ 810-¥ 820. Mengutip Bloomberg, JX Metals adalah perusahaan pemasok semikonduktor ke TSMC dan Intel Corp. 
 

Selanjutnya: Kinerja Aset Unit Usaha Syariah Perbankan Terus Bertumbuh di Tengah Dorongan Spin Off

Menarik Dibaca: Prakiraan Cuaca Jakarta Besok (11/3): Cerah hingga Hujan Berawan


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×