kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.306.000 -0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ledakan korban kasus corona di Italia: 475 tewas hanya dalam 24 jam


Kamis, 19 Maret 2020 / 07:05 WIB
Ledakan korban kasus corona di Italia: 475 tewas hanya dalam 24 jam
ILUSTRASI. Suasana sepi di kota Milan gara-gara wabah virus corona


Sumber: CNN | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - ROMA. Italia mengumumkan lonjakan terbesar jumlah kasus infeksi virus corona dalam satu hari.

CNN melaporkan, Rabu (18/3), Badan Perlindungan Sipil Italia mencatat jumlah kasus coronavirus di Italia bertambah 4.207 kasus hanya dalam dalam tempo 24 jam. Jumlah total kasus infeksi corona di Italia mencapai 35.713 kasus hingga Rabu (18/3).

Baca Juga: Serie A Italia ditangguhkan, pemotongan gaji pemain di depan mata

Jumlah tambahan kematian akibat virus corona juga mencatat rekor terbanyak dalam sehari yakni sebanyak 475 orang. Dus, jumlah total kematian di Italia sudah mencapai 2.978 orang.

Lebih dari 60 juta orang Italia kini hidup di bawah penguncian yang semakin tak tertahankan dan semakin hari semakin ketat. Toko-toko yang tetap buka kini tutup lebih awal dan polisi berpatroli dalam jumlah yang semakin besar, meminta para keluarga untuk kembali ke rumah mereka dan memastikan tidak ada orang di luar tanpa alasan yang sah.

Konsentrasi tertinggi kasus ada di utara Italia. Orang yang meninggal sedang antre untuk dimakamkan karena layanan pemakaman sangat dilarang.

Sedangkan yang hidup juga antre untuk menjalani pemeriksaan, karena jumlah pasien corona yang meledak. Dokter dan perawat juga banyak yang terinfeksi karena kurangnya perlindungan yang memadai.

Ada lebih dari 2.000 orang di unit perawatan intensif di seluruh Italia, negara yang terkena dampak terburuk di Eropa, menurut angka resmi terbaru.

Sebagian besar terkonsentrasi di Lombardy, tempat krisis corona meledak pertama kali pada 23 Februari. Tetapi banyak yang khawatir akan ada area hotspot baru di selatan Italia, di mana infrastruktur sudah lebih lemah dan lebih sedikit orang yang mengikuti langkah-langkah penguncian.

Baca Juga: Dokumen bocor: Rusia sebarkan informasi sesat virus corona untuk bikin panik Barat




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×