kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Turki dihantam gempa 7,2 skala richter


Senin, 24 Oktober 2011 / 01:11 WIB
Turki dihantam gempa 7,2 skala richter
ILUSTRASI. Pekerja memakai masker dan face shield (pelindung wajah)


Reporter: Djumyati Partawidjaja, BBC, Bloomberg | Editor: Djumyati P.

ISTANBUL. Gempa dengan skala 7,2 skala Richter menghantam Turki bagian Timur dan kemungkinan membawa korban 1.000 orang meninggal. Menurut pejabat publik Turki, paling tidak ada cukup banyak gedung apartemen yang roboh dan 4.000 rumah yang hancur.

Televisi milik pemerintah Turki TRT mengatakan ada 28 orang yang sudah dikonfirmasikan meninggal, Tapi para petugas di observatory Kandili dan Earthquake Research Institute menyatakan paling tidak 500 sampai 1.000 menjadi korban meninggal akibat gempa dahsyat ini.

Gempa ini menghantam sebuah kota yang bernama Van. Saat berita ini diturunkan menurut laporan BBC, regu penolong tengah merayapi bangunan yang ambruk untuk bisa menarik orang-orang yang terjebak di dalamnya.

Turki sebenarnya negara yang memang sangat rawan terhadap gempa bumi karena berada di garis patahan bumi. Ada dua gempa bumi di tahun 1999 dengan kekuatan 7 skala richter dan memakan korban 20.000 meninggal.

Gempa bumi ini menghantam pukul 10.41 GMT atau pukul 13.41 waktu setempat dengan pusat gempa 16 km si sebelah timur laut Kota Van di kedalaman 20 km. Gempa ini diikuti oleh gempa-gempa susulan dengan kekuatan yang cukup kuat. Ada dua gempa susulan berkekuatan 5,6 skala richter menghantam lokasi yang sama.



TERBARU

[X]
×