Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - Para pemain Barcelona merayakan gelar LaLiga ke-28 mereka bersama ribuan penggemar dalam parade kemenangan dengan bus terbuka pada Jumat (16/5).
Namun, pelatih Hansi Flick dengan cepat mengingatkan bahwa musim belum benar-benar usai.
Flick, yang sukses membawa Barcelona meraih treble domestic yakni LaLiga, Copa del Rey, dan Piala Super Spanyol di musim debutnya, meminta anak asuhnya tetap fokus untuk menutup musim dengan performa terbaik.
Baca Juga: Real Madrid Gagal Total, Ancelotti: Barcelona Layak Dapat Segalanya Tahun Ini
"Kemarin adalah hari untuk merayakan dan beristirahat. Banyak pemain pergi berpesta, tapi siapa pun yang bisa berpesta, bisa juga bekerja. Itu bukan alasan. Saya ingin musim ini ditutup sebagaimana kami memulainya," ujar Flick dalam konferensi pers, Sabtu (17/5), sehari sebelum menjamu Villarreal.
Laga melawan Villarreal akan menjadi pertandingan kandang terakhir Barcelona musim ini.
Flick menegaskan bahwa timnya ingin menutup musim sebagai juara dengan kemenangan, terlebih mereka belum terkalahkan di LaLiga sepanjang tahun 2025.
"Ini laga terakhir kami di kandang dan kami ingin menang. Kami belum kalah di tahun ini dan ingin mempertahankannya," tegasnya.
Flick juga mengaku terkesan dengan antusiasme para pendukung saat perayaan gelar.
Baca Juga: Barcelona Juara La Liga Berkat Magis Lamine Yamal, Madrid Akhiri Musim Tanpa Trofi
"Luar biasa melihat wajah-wajah para fans, semangat mereka, bagaimana mereka merayakan gelar ini. Fantastis sekali. Merayakan seperti ini setiap tahun akan luar biasa. Mungkin tahun depan bisa kita ulangi. Ini adalah gelar milik semua orang," ungkapnya.
Pelatih asal Jerman itu mengingatkan bahwa pertandingan melawan Villarreal tidak akan mudah.
Villarreal saat ini berada di posisi kelima klasemen dan sedang mengincar tiket Liga Champions dengan hanya dua laga tersisa.
"Mereka tim yang hebat. Villarreal tampil luar biasa dan menang dalam empat laga terakhir. Terlihat jelas sentuhan pelatih mereka, dan mereka punya pemain-pemain kunci," kata Flick.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Barcelona Juara La Liga Spanyol 2024-2025
Ketika ditanya apakah ia berencana menurunkan sebelas pemain jebolan akademi La Masia dalam laga kontra Villarreal, Flick menyebut wacana itu telah dibahas.
"Sejujurnya, kami sudah membicarakannya secara internal, tapi belum diputuskan. Bisa saja terjadi. Kami akan lihat kondisinya besok," tutupnya.