kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

ECB kena hacked, banyak data dicuri


Jumat, 25 Juli 2014 / 08:17 WIB
ECB kena hacked, banyak data dicuri
ILUSTRASI. Secang bermanfaat mengobati rematik dan asam urat.


Sumber: CNBC | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

LONDON. Bank Sentral Eropa memberikan konfirmasi pada Kamis (24/7) bahwa alamat email dan informasi mengenai kontak yang tersimpan di bank sentral (ECB) telah dicuri.

"Keamanan yang melindungi database website yang diakses publik telah diretas," demikian pernyataan resmi ECB dalam situsnya. Dijelaskan pula, data yang diretas tidak ada yang terkait dengan informasi sistem internal atau yang berhubungan dengan sesnsitivitas pasar.

"Adanya pencurian itu baru diketahui setelah ada email tanpa nama yang dikirim ke ECB. Email tersebut meminta kompensasi finansial untuk kemudian ditukar dengan data yang dicuri," tambah ECB. Data yang hilang itu termasuk alamat email, alamat rumah, dan nomor telepon.

Namun, lanjut ECB, pengguna yang informasinya dicuri saat ini tengah dihubungi lagi untuk didata ulang. Bank sentral juga mengimbau agar seluruh password di sistem yang ada segera diganti sebagai langka hati-hati.

"Hal ini ditanggapi serius oleh ECB. Polisi Jerman telah dinformasikan dan telah dilakukan investigasi," jelas ECB.




TERBARU

[X]
×