kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,73   -14,78   -1.58%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Amazon.Com Beli Zappo.Com Senilai US$ 887,9 Juta


Kamis, 23 Juli 2009 / 15:07 WIB


Sumber: Bloomberg |

NEW YORK. Amazon.com Inc. setuju untuk membeli Zappos.com Inc.. Inilah akuisisi yang paling besar dalam sejarahnya; yang memungkinkan Amazon mengimbuhkan lebih dari 1.000 merek sepatu maupun pakaian.

Amazon.com bakal menukar 10 juta saham, opsi dan warran Zappos.com. Total transaksi ini sekitar US$ 887,9 juta. Tak hanya itu saja, Amazon juga akan memberikan pekerja Zappos.com dana tunai sebesar US$ 40 juta dan juga saham terbatas.

Pembelian ini akan membikin Amazon.com mendominasi pasar e-commerce dan akan membantu perekonomian untuk menyurung pertumbuhan. Hal ini ditegaskan oleh Fred Moran, Analyst Benchmark Co. di Boca Raton, Florida. Didirikan pada tahun 1994 sebagi gerai online penjual buku, Amazon.com tumbuh dan berkembang sebagai peritel online terbesat di dunia yang menjual barang-barang kebutuhan sehari-hari hingga perkakas besar.

“Zappos telah mengukir diri sebagai gerai online yang bermain di ceruk yang sempit dengan menjual sepatu dan palaian. Namun, gerai itu tidak memiliki kekuatan marketing sebesar dan sekuat Amazon," kata Moran.

Akuisisi ini, kata Moran, akan menjadikan Amazon.com sebagai perusahaan yang mengembangkan pasarnya dengan penjualan pakaian dan sepatu.

Asal tahu saja, Zappos.com, didirikan pada tahun 1999 dan kini mempekerjakan lebih dari 1.300 orang. Persediaannya pun menggudang lebih dari 3 juta produk. Menurut Amazon.com, perusahaan ini membukukan revenue sebesar US$ 19,2 miliar di tahun 2008.

Transaksi ini akan rampung pada semester kedua tahun ini. Sementara itu manajemen Zappos.com akan meneruskanuntuk menggelindingkan bisnisnya sendiri dari pusatnya di Henderson, Nevada.




TERBARU

[X]
×