kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Badan Riset Pemerintah China luncurkan sistem penilaian proyek blockchain


Rabu, 07 Agustus 2019 / 07:40 WIB
Badan Riset Pemerintah China luncurkan sistem penilaian proyek blockchain


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Guna mengatur memudahkan identifikasi blockchain, Badan Riset Pemerintah China mengeluarkan sistem penilaian proyek blockchain. Sebanyak 37 proyek kripto telah dipilih dan dievaluasi oleh China Center for Information Industry Development (CCID) dari ratusan proyek blockchain yang ada di market saat ini.

CCID sendiri adalah institusi penelitian yang berada langsung di bawah administrasi Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi Pemerintah China.

Baca Juga: Asosiasi Blockchain Indonesia jadi wadah bagi industri dan regulator

"Tujuan dari ranking atau evaluasi yang dirilis adalah untuk menyediakan sistem penilaian independen untuk industri Blockchain. Penilaian dan ranking tersebut dibuat dengan menggunakan tiga indikator utama, yaitu teknologi dasar, penerapan, dan kreativitas," tulis CCID dalam keterangan tertulis pada Selasa (6/8).

Adapun indikator pertama adalah teknologi dasar yang mengevaluasi tingkat realisasi teknis fungsi dan kinerja koin terhadap Blockchain. Kedua, penerapan yang mengevaluasi tingkat komprehensif dukungan rantai publik untuk aplikasi, seperti implementasi aplikasi.

Terakhir, indikator kreativitas yang menilai inovasi berlanjut dari proyek kripto tersebut. Di dalam ranking yang dirilis terakhir, EOS masih bertengger di puncak, diikuti oleh Ethereum, dan juga Tron. Sedangkan Bitcoin sendiri berada di peringkat ke-11. Di sisi lain, Bitcoin Cash di peringkat ke-26.

Kelima jenis proyek blockchain tersebut juga merupakan favorit para trader di Indonesia yang biasa diperdagangkan di Indodax. Indodax merupakan bursa terpopuler untuk perdagangan kripto aset di Indonesia.

Saat ini dipantau lebih dari 45 jenis proyek token blockchain diperdagangkan melalui Indodax. Akhir-akhir ini, proyek kripto di negeri China mendapatkan sentimen positif. Beberapa waktu lalu, Hangzhou Internet Court telah mengakui dan menetapkan bahwa Bitcoin adalah sebuah komoditas.

Selain itu, Bank of China, yang merupakan salah satu bank komersil terbesar di pemerintah China menerbitkan infografis mengenai Bitcoin, cara kerja, dan mengapa harganya terus naik. Infografis yang dirilis ada tanggal 26 Juli lalu, dipandang sebagai gerakan bullish di masyarakat China mengenai Bitcoin.




TERBARU

[X]
×