kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.886.000   2.000   0,11%
  • USD/IDR 16.555   -55,00   -0,33%
  • IDX 6.980   147,08   2,15%
  • KOMPAS100 1.012   25,10   2,54%
  • LQ45 787   21,71   2,84%
  • ISSI 220   2,17   0,99%
  • IDX30 409   11,84   2,98%
  • IDXHIDIV20 482   15,28   3,27%
  • IDX80 114   2,54   2,27%
  • IDXV30 116   2,05   1,79%
  • IDXQ30 133   4,16   3,22%

BOJ pangkas perkiraan inflasi, peringatkan konsumsi lemah akibat Covid-19


Selasa, 27 April 2021 / 10:29 WIB
BOJ pangkas perkiraan inflasi, peringatkan konsumsi lemah akibat Covid-19
ILUSTRASI. Bendera Jepang yang berkibar di salah satu distrik bisnis yang ada di Tokyo.


Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - TOKYO. Bank of Japan (BOJ) memangkas perkiraan inflasi konsumen tahun fiskal ini dan memperingatkan risiko yang masih ada terhadap prospek ekonomi karena pandemi Covid-19 terus menekan konsumsi.

Seperti yang diharapkan, Bank Sentral Jepang mempertahankan target suku bunga jangka pendek di -0,1% dan untuk imbal hasil obligasi pemerintah tenor 10 tahun sekitar 0%.

"Kenaikan konsumsi terhenti karena tekanan turun pada belanja jasa, seperti untuk makan dan akomodasi, menguat," kata bank sentral dalam laporan kuartalan tentang prospek ekonomi dan harga.

Baca Juga: Bursa Asia menanti rilis suku bunga Bank of Japan

Dalam proyeksi kuartalan baru, BOJ mengatakan pihaknya mengharapkan inflasi konsumen inti mencapai 0,1% pada tahun fiskal saat ini yang dimulai pada bulan April. Atau lebih rendah dari 0,5% yang diproyeksikan di bulan Januari.

BOJ sekarang memperkirakan inflasi konsumen inti mencapai 0,8% pada tahun berikutnya dan 1,0% pada tahun fiskal 2023



TERBARU
Kontan Academy
Cara Praktis Menyusun Sustainability Report dengan GRI Standards Strive

[X]
×