Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan
KONTAN.CO.ID - Awal tahun baru membawa bulls untuk mata uang kripto alternatif alias altcoin. Di awal pekan pertama 2022, harga beberapa cryptocurrency, termasuk Uniswap dan Aave, mencetak untung besar pada Senin (3/1).
Meskipun sebagian besar pasar kripto tetap hampir datar, termasuk Bitcoin, Dogecoin, dan Shiba Inu, dengan sedikit atau tanpa momentum bullish, altcoin mencatat lonjakan yang menonjol hingga hampir 10%.
Kuartal terakhir tahun 2021, pasar kripto sempat diperkirakan bullish setelah aksi jual September. Tapi, selain Oktober, baik November mapun Desember berakhir dengan warna merah yang mengarah ke level yang terlihat selama fase Juli-Agustus.
Baca Juga: Harga Bitcoin Memulai Pekan Pertama 2022 di Bawah US$ 50.000, Prospek Tahun Ini?
Pasar kripto mencapai rekor tertinggi baru sepanjang masa pada Oktober tahun lalu, dengan total kapitalisasi pasar melonjak di atas US$ 3 triliun. Namun, di ujung tahun 2021, kapitalisasi pasar crypto telah kehilangan 30% sejak Oktober.
Di awal tahun 2022, sejumlah altcoin berkinerja moncer. Sebut saja, Uniswap. Mengacu CoinMarketCap, harga mata uang kripto DeFi ini melonjak hampir 8% dalam 24 jam terakhir menjadi US$ 18,84 pada Senin (3/1) pukul 21.15 WIB.
Melansir CoinGape, Uniswap baru-baru ini beralih ke jaringan Polygon yang ternyata sukses. Dan, banyak yang percaya, lonjakan harga UNI saat ini didorong oleh migrasi yang berhasil ke jaringan Polygon.
Lalu, harga Aave naik 7,97% ke posisi US$ 276,49, sementara harga Chainlink melonjak 8,28% menjadi US$ 23,09.
Baca Juga: Ethereum dan Polkadot, 2 Kripto yang Layak Diburu di Tahun Ini
Enggak mau kalah, harga Cosmos melesat 9,72% ke posisi US$ 38,22. Dalam sepekan terakhir, harga mata uang kripto ini melejit 23,52%.
Sejak November hingga pertengahan Desember 2021, harga Cosmos mengalami fase koreksi. Pullback ini mendiskon harganya sebesar 53% ketika jatuh ke US$ 20,3.
Kemudian, mengutip CoinGape, harga Cosmos mulai pulih dan membentuk pola cup and handle, berpotensi untuk melanjutkan reli.
Mayoritas maya uang kripto utama, baik Bitcoin, Ethereum (ETH), maupun lainnya, belum menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Tapi, kebangkitan altcoin berpeluang memberikan harapan untuk altseason lain segera.