kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   -2.000   -0,14%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Ciptakan vaksin virus corona, ilmuwan Inggris membuat terobosan


Rabu, 05 Februari 2020 / 16:38 WIB
Ciptakan vaksin virus corona, ilmuwan Inggris membuat terobosan
ILUSTRASI. Petugas memeriksa suhu penumpang dengan pemindai termal pada saat kedatangan di Stasiun Sudirman, Jakarta, 4 Februari 2020.


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - LONDON. Seorang ilmuwan Inggris terkemuka membuat terobosan signifikan dalam perlombaan untuk mendapatkan vaksin virus corona baru, dengan mengurangi waktu pengembangan normal dari dua-tiga tahun menjadi hanya 14 hari.

Robin Shattock, Kepala Infeksi Mukosa dan Kekebalan Imperial College, London, mengatakan, dia sekarang berada di tahap untuk mulai menguji vaksin pada hewan di minggu depan. Studi pada manusia di musim panas jika mendapat dana yang cukup.

"Pendekatan konvensional biasanya memakan waktu setidaknya dua hingga tiga tahun sebelum Anda bahkan sampai ke klinik," katanya kepada Sky News seperti dikutip Reuters. "Dan, kami telah beralih dari urutan itu untuk menghasilkan kandidat di laboratorium dalam 14 hari".

Baca Juga: Kabar baik! China mulai uji klinis obat antivirus untuk mengobati virus corona

Memang, Shattock menambahkan, vaksin akan terlambat untuk wabah virus corona yang sudah merebak luas saat ini. Tetapi, tetap akan sangat penting jika ada vaksin untuk melawan penyebaran virus yang sudah menewaskan lebih dari 490 orang itu.

Hingga saat ini, virus corona baru memang belum ada obatnya, sehingga para ilmuwan berlomba-lomba untuk menemukan vaksin. South China Morning Post melaporkan, Tiongkok sudah melakukan uji klinis untuk menguji obat virus tersebut.



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×