kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.875   5,00   0,03%
  • IDX 7.314   118,54   1,65%
  • KOMPAS100 1.121   16,95   1,53%
  • LQ45 892   14,50   1,65%
  • ISSI 223   2,40   1,09%
  • IDX30 459   10,01   2,23%
  • IDXHIDIV20 553   13,38   2,48%
  • IDX80 129   1,38   1,09%
  • IDXV30 137   2,73   2,03%
  • IDXQ30 152   3,22   2,16%

Data pengangguran AS turun, penguatan pasar tenaga kerja berlanjut


Jumat, 27 Desember 2019 / 05:30 WIB
Data pengangguran AS turun, penguatan pasar tenaga kerja berlanjut


Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Jumlah orang Amerika Serikat yang mengajukan aplikasi untuk tunjangan pengangguran turun pekan lalu, menandakan terjadinya penguatan tenaga kerja.

Mengutip Reuters, data Departemen Tenaga Kerja yang dirilis Kamis (26/12) menunjukkan, klaim awal tunjangan pengangguran negara turun 13.000 menjadi 222.000 yang disesuaikan secara musiman untuk pekan yang berakhir 21 Desember.

Angka ini lebih rendah dari prediksi ekonom yang disurvei Reuters yang memperkirakan klaim akan turun menjadi 224.000 pada pekan lalu. Klaim terus berubah-ubah dalam beberapa pekan terakhir di sekitar musim liburan AS dan akhir tahun.

Penurunan dalam pekan terakhir sebagian besar membatalkan gelombang klaim baru dua pekan sebelumnya yang tampaknya mencerminkan Hari Thanksgiving akhir tahun ini.

Saham AS sedikit naik di tengah optimisme kesepakatan dagang antara AS-China yang akan segera diteken.

Baca Juga: Laporan Mastercard: Penjualan online saat musim liburan di AS terdongkrak

Presiden AS Donald Trump Selasa lalu mengatakan ia dan Presiden China Xi Jinping akan menggelar upacara penandatanganan untuk meneken kesepakatan dagang fase pertama yang disepakati bulan ini. 

Pasar tenaga kerja AS tampak kuat meski terjadi perlambatan di sektor manufaktur AS dan lesunya investasi bisnis yang oleh para ekonom dikaitkan dengan ketidakpastian seputar perang dagang AS-China di bawah Presiden Trump.

Pada November, tingkat pengangguran AS kembali turun ke 3,5%, terendah dalam hampir setengah abad.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×