kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Genshin Impact versi mobile cetak pendapatan hampir Rp 3,6 triliun dalam sebulan


Selasa, 03 November 2020 / 14:14 WIB
Genshin Impact versi mobile cetak pendapatan hampir Rp 3,6 triliun dalam sebulan
ILUSTRASI. Genshin Impact versi mobile cetak pendapatan hampir Rp 3,6 triliun dalam sebulan


Penulis: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Meski tergolong berat sebagai game yang rilis di HP Android maupun iPhone, Genshin Impact berhasil cetak pendapatan tinggi. Rilis 28 September lalu, Genshin Impact kantongi pendapatan Rp 3,6 triliun.

Demam Genshin Impact masih cukup terasa sampai saat ini. Para traveler (sebutan pemain Genshin Impact) masih penasaran menjelajahi luasnya dunia yang ada di dalam game. 

Menemukan peti-peti yang tersembunyi di beberapa lokasi hingga gacha karakter.

Salah satu alasan traveler terus memainkan Genshin Impact adalah mendapatkan karakter yang mereka dambakan.

Benar sekali, Anda pasti masih belum bisa berhenti jika hasil gacha Anda dapatkan tidak sesuai.

Baca Juga: Tencent matikan layanan game PUBG Mobile di India, ini sebabnya!

Baca Juga: SIap-siap gacha! Intip 4 karakter baru Genshin Impact yang bakal hadir di update 1.1

Tapi tahukah Anda? Gacha yang Anda lakukan menjadi sumber penghasilan bagi Mihoyo, developer dan publisher Genshin Impact.

Grafik pendapatan Genshin Impact - Sensor Tower

Data dari Sensor Tower menyebutkan bahwa Genshin Impact mencetak pendapatan $245 juta dolar AS setelah satu bulan rilis. Angka tersebut jika dikonversi ke Rupiah sekitar Rp 3,6 triliun. Fantastis bukan?

Pendapatan tersebut berhasil menempatkan Genshi Impact di posisi puncak, mengalahkan beberapa game mobile populer lainnya. Seperti Kings of Glory, PUBG Mobile atau bahkan Pokemon GO.

Untuk mempertahankan konsistensinya ini, Mihoyo telah menyiapkan beragam konten terbaru di Genshin Impact.

Supaya pemain tidak bosan dan terus memainkan Genshin Impact, ada update terbaru yang segera bergulir di bulan ini.

Dalam update terbarunya, yakni versi patch 1.1, Genshin Impact akan menambahkan sederet konten baru.

Termasuk cerita baru yang berfokus di Liyue, hingga empat karakter baru yang terlihat menarik. 

Bagimana menurut Anda? Sudah berapa primogem yang sudah Anda habiskan untuk gacha?

Apakah hasil gacha Anda sudah sesuai dengan harapan?

Saat ini Anda bisa download dan mainkan Genshin Impact di berbagai platform. Seperti Android, iOS (iPhone/iPad), PC dan PS 4.

Selanjutnya: Deretan skin Mobile Legends terbaru rilis November 2020, begini penampakannya




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×