kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Honda tunjuk CEO baru


Senin, 23 Februari 2015 / 21:09 WIB
Honda tunjuk CEO baru
ILUSTRASI. 4 Tips Memilih Produk Makeup yang Aman untuk Kulit Acne-Prone.


Sumber: Reuters | Editor: Harris Hadinata

TOKYO. Tampuk kepemimpinan di Honda Motor Co. berpindah tangan. Hari ini (23/2), perusahaan otomotif asal Jepang ini mengumumkan pergantian pemimpin. Takahiro Hachigo ditunjuk sebagai Chief Executive Officer (CEO) baru Honda, menggantikan Takanobu Ito.

Ito telah memimpin Honda selama enam tahun terakhir, dan membantu Honda melewati berbagai keadaan sulit, mulai dari krisis finansial global, bencana alam hingga kasus recall kendaraan hasil produksi. Sementara Hachigo yang ditunjuk sebagai CEO baru sebelumnya adalah pekerja senior di divisi riset dan pengembangan. Hachigo dijadwalkan akan dilantik secara resmi sebagai CEO di akhir Juni mendatang.

Penunjukan Hachigo ini terbilang unik. Pria berusia 55 tahun ini adalah CEO pertama Honda yang sebelumnya belum pernah menjabat sebagai direktur. Bahkan, Hachigo juga belum pernah menjadi kepala divisi riset dan pengembangan. Karena itu, Hachigo sukses melewati beberapa tingkat jabatan.

Hachigo mendapatkan tugas berat untuk mengembalikan kepercayaan konsumen atas kualitas produksi Honda setelah beberapa kasus penarikan kembali kendaraan Honda. Tahun 2014 lalu, Honda setidaknya lima kali melakukan recall produknya.

Yang terakhir, Honda terpaksa melakukan recall atas Honda Fit setelah menemukan bahwa airbag di mobil tersebut tidak bisa mengembang. Akibat recall berulang ini, pemegang saham memutuskan memangkas gaji para eksekutif Honda saat itu, termasuk gaji Ito sebagai CEO.

Dalam konferensi pers di Tokyo hari ini, Hachigo menyebut Honda saat ini sudah memiliki landasan yang kuat untuk terus maju. "Tugas saya adalah menjalankan strategi yang ada saat ini, dan mengembangkannya," tegas Hachigo.

Hachigo juga harus berjuang memperbaiki kinerja keuangan Honda. Bulan lalu, manajemen Honda menurunkan target pendapatannya. Penurunan penjualan dan beban biaya akibat recall produk menggerus kinerja produsen otomotif ini.



TERBARU

[X]
×