kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

IMF: Ekonomi China terancam melambat 4%


Senin, 06 Februari 2012 / 12:23 WIB
IMF: Ekonomi China terancam melambat 4%
ILUSTRASI. Bitcoin. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Reporter: Asnil Bambani Amri, Bloomberg | Editor: Asnil Amri

BEIJING. International Moneter Fund (IMF) memprediksi, adanya perlambatan ekonomi di China akibat memburuknya krisis utang di Uni Eropa. Berdasarkan perkiraan IMF, pertumbuhan ekonomi China tahun ini berpotensi turun 4% persen dari proyeksi sebelumnya sebesar 8,2%.

Laporan yang disampaikan IMF di Beijing itu menjelaskan, dunia saat ini terancam terjerumus ke dalam resesi global lain jika krisis Eropa terus berlanjut. Sebelumnya, Perdana Menteri China, Wen Jiabao menegaskan, pemerintahnya menargetkan pertumbuhan ekonomi sebesar 8,2% tahun ini.

"Tingkat pertumbuhan China akan turun tiba-tiba jika kawasan Eropa mengalami resesi tajam," kata laporan IMF yang disampaikan di Beijing hari ini (6/2).

Namun begitu, laporan itu juga menjelaskan, China berpengalaman mengantisipasi gejolak ekonomi eksternal. Namun begitu IMF menyarankan agar China mengurangi dampak perlambatan pertumbuhan itu dengan cara memotong pajak yang berjumlah 3% dari produk domestik bruto (PDB).

Anoop Singh, Direktur IMF untuk Asia-Pasifik pekan lalu menilai, perekonomian China sulit terseret krisis karena memiliki ruang untuk meningkatkan konsumsi domestiknya.



TERBARU

[X]
×