kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

IMF: Ekonomi Saudi akan tumbuh tipis di 2017


Rabu, 18 Januari 2017 / 15:40 WIB
IMF: Ekonomi Saudi akan tumbuh tipis di 2017


Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

DUBAI. Badan Moneter Internasional (IMF) akhirnya memangkas prediksi pertumbuhan ekonomi untuk perekonomian Arab Saudi.

IMF meramal, ekonomi Arab Saudi hanya akan tumbuh 0,4% tahun ini. Angka tersebut turun dari prediksi tiga bulan lalu yang mencapai 2%. Penurunan ini disebabkan oleh pemangkasan produksi minyak OPEC.

Seperti yang diketahui, pada Desember 2016 lalu, Arab Saudi dan negara produsen minyak lainnya sepakat untuk mengurangi produksi minyak untuk mengatasi suplai minyak berlebih global yang menyebabkan kolapsnya harga minyak.

Timothy Callen, assistant director IMF's Middle East and Central Asia Department, mengatakan pendapatan Arab Saudi akan menyusut pada tahun ini akibat pemangkasan produksi minyak. IMF juga memangkas prediksi pertumbuhan sektor lain Arab Saudi menjadi 2%.

"Kami masih memprediksi kenaikan, tapi tidak sekuat prediksi sebelumnya," jelas Callen.

Penurunan harga minyak telah memaksa Arab Saudi untuk mempertimbangkan kembali strategi perekonomian mereka. Tahun lalu, Arab Saudi sudah mengumumkan Visi 2030, yakni strategi untuk mengurangi ketergantungan ekonominya dari minyak.

Di 2015, defisit anggaran Arab Saudi membengkak menjadi 366 miliar riyal atau setara dengan US$ 98 miliar. Defisit sedikit menyusut di 2015 menjadi 297 miliar riyal. Arab Saudi bahkan terpasa meminjam dana dari investor internasional untuk pertama kalinya, dengan menerbitkan obligasi senilai US$ 17,4 miliar pada Oktober.

Menurut Callen, penciptaan lapangan kerja masih akan menjadi tantangan tersendiri bagi Arab Saudi. Saat ini, tingkat pengangguran Negara Kerajaan itu mencapai 12%.



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×