kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.886.000   2.000   0,11%
  • USD/IDR 16.555   -55,00   -0,33%
  • IDX 6.980   147,08   2,15%
  • KOMPAS100 1.012   25,10   2,54%
  • LQ45 787   21,71   2,84%
  • ISSI 220   2,17   0,99%
  • IDX30 409   11,84   2,98%
  • IDXHIDIV20 482   15,28   3,27%
  • IDX80 114   2,54   2,27%
  • IDXV30 116   2,05   1,79%
  • IDXQ30 133   4,16   3,22%

Inggris catat inflasi terbesar dalam setahun


Selasa, 12 April 2016 / 17:02 WIB
Inggris catat inflasi terbesar dalam setahun


Sumber: Wall Street Journal | Editor: Sanny Cicilia

LONDON. Inflasi tahunan Inggris bulan Maret melejit terbesar dalam setahun terakhir. Namun, masih di bawah target Bank of England yaitu 2%.

Kantor Statistik Nasional Inggris mengumumkan, hari ini, Selasa (12/4), inflasi Maret tahunan Inggris sebesar 0,5%. Angka ini lebih baik ketimbang consumer price Februari yang naik 0,3%. 

Namun, perbaikan angka inflasi ini diyakini pasar tidak akan menggerakkan niat bank sentral menaikkan bunga Inggris. Sejak Maret 2009, Inggris mempertahankan bunga terendahnya di level 0,5%. 

Sebelumnya, Gubernur BoE Mark Carney juga mengatakan, ingin melihat pertumbuhan upah dan bukti lain yang bisa mendorong inflasi mencapai 2%, sebelum memutuskan menaikkan bunga. 

Ekonom juga percaya, BoE tidak akan mengambil langkah besar sebelum referendum keanggotaan Inggris di Uni Eropa yang akan berlangsung Juni mendatang. 



TERBARU
Kontan Academy
Cara Praktis Menyusun Sustainability Report dengan GRI Standards Strive

[X]
×