kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45905,95   -17,54   -1.90%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menang Banyak, Harga Mata Uang Kripto Ini Meroket 1.300% dalam Sepekan


Kamis, 24 Maret 2022 / 15:11 WIB
Menang Banyak, Harga Mata Uang Kripto Ini Meroket 1.300% dalam Sepekan
ILUSTRASI. Harga ApeCoin, mata uang kripto untuk NFT Bored Ape Yacht Club, masih dalam tren menanjak, menembus 1.300%. KONTAN/Carolus Agus Waluyo.


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Harga ApeCoin, mata uang kripto untuk NFT Bored Ape Yacht Club, masih dalam tren menanjak, menembus 1.300%, setelah Yuga Labs mengantongi US$ 450 juta dalam putaran pendanaan baru.

Reli harga ApeCoin juga didorong pembelian dari 100 akun paus atau pemegang Ethereum teratas.

ApeCoin berfungsi sebagai token untuk Bored Ape Yacht Club (BAYC), sebuah proyek nonfungible token (NFT) dari Yuga Labs, yang memiliki 10.000 karya seni kera yang unik. 

Melansir CoinGape, Yuga Labs pada Selasa (22/3) mengumumkan valuasi perusahaan melonjak jadi US$ 4 miliar setelah mendapatkan pendanaan US$ 450 juta yang dipimpin modal ventura Andreessen Horowitz. 

Investor lain yang terlibat dalam putaran pendanaan itu termasuk Animoca Brands, FTX, MoonPay, The Sandbox, LionTree, Sound Ventures, dan Thrive Capital.

Baca Juga: Pencipta DOGE Berselisih dengan Youtuber Terkenal, Harga Dogecoin Melonjak Tinggi

Dana tersebut akan Yuga Labs gunakan untuk mempekerjakan lebih banyak karyawan di seluruh fungsi kreatif, teknik, dan operasinya. 

“Modal ini akan memberikan Yuga Labs kecepatan untuk memasarkan banyak hal yang sedang berlangsung, dan mendatangkan mitra baru dengan pemikiran strategis yang memiliki visi yang sama,” kata Partner Yuga Labs Guy Oseary, seperti dikutip CoinGape.

WhaleStats, platform analitik akun paus kripto, mengatakan lewat Twitter pada Selasa (22/3), ApeCoin menjadi token yang paling banyak dibeli oleh 100 paus ETH teratas. 

Pendanaan baru Yuga Labs, peningkatan minat paus Ethereum, dan popularitas ApeCoin di antara komunitas Web3 dan NFT telah mendorong harga mata uang kripto ini secara signifikan lebih tinggi.

Sejak mencapai titik terendah di dekat level US$ 9,5 empat hari lalu, harga APE telah melonjak lebih dari 50% ke US$ 14,37 pada Kamis (24/3), mengacu data data CoinMarketCap pukul 14.45 WIB. 

Baca Juga: Dalam Tren Kenaikan Beberapa Waktu Terakhir, Bitcoin Masuk Periode Bullish?

Dengan bertengger di posisi US$ 14,37, harga ApeCoin melonjak 19,69% dalam 24 jam terakhir, dan melesar 1.336,16% selama sepekan. Sedang kapitalisasi pasarnya mencapai US$ 3,98 miliar, terbesar ke-37 di dunia.

Yuga Labs telah mencapai kesuksesan dalam ruang NFT, mulai BAYC, MAYC, hingga CryptoPunks, bersama dengan peluncuran ApeCoin untuk ekosistem Web3. 

Sekarang, Yuga Labs merencanakan proyek game Otherside, yang mendapatkan dukungan ApeCoin, dan siap meluncur pada April nanti.

Dengan semua proyek saat ini dan yang akan datang, harga ApeCoin bisa meroket dan menembus di atas level tertinggi sepanjang masa US$ 39,4 segera.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×