Sumber: Yahoo Finance | Editor: Noverius Laoli
Buffett juga menyoroti pentingnya sikap oportunis dalam menghadapi kepanikan pasar. Dalam surat tahun 1986 kepada pemegang saham, ia menulis:
“Kami hanya berusaha untuk merasa takut ketika orang lain serakah dan menjadi serakah hanya ketika orang lain merasa takut.”
Dengan kata lain, ketika mayoritas investor panik dan menjual saham mereka, Buffett justru melihat peluang untuk membeli saham-saham bernilai dengan harga lebih murah.
Baca Juga: Nasihat Warren Buffett ke Investor Muda Beli Properti, Ini Manfaatnya
Menurutnya, momen seperti ini jarang terjadi dan merupakan kesempatan untuk menanam investasi jangka panjang yang menguntungkan.
Menghadapi ketidakpastian ekonomi dan volatilitas pasar, Warren Buffett menyarankan investor untuk tetap tenang, berpikir rasional, dan memanfaatkan peluang ketika harga saham turun drastis.
Strategi ini telah terbukti membantunya membangun kekayaan yang luar biasa, dan tetap relevan bagi investor di tengah dinamika pasar saat ini.