kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Perang dagang mereda kian nyata, China siap membuat kemajuan dengan AS


Kamis, 26 September 2019 / 16:13 WIB
Perang dagang mereda kian nyata, China siap membuat kemajuan dengan AS


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Tanda-tanda perang dagang mereda semakin nyata. China sedang berkomunikasi intens dengan Amerika Serikat (AS) dan bersiap untuk membuat kemajuan dalam pembicaraan perdagangan pada Oktober nanti.

"Perusahaan-perusahaan China telah melakukan pembelian kedelai dan babi dari AS yang signifikan," kata Juru Bicara Kementerian Perdagangan Gao Feng, Kamis (26/9), seperti dikutip Reuters. Ia menambahkan, pembelian itu dikecualikan dari tarif.

Menurut Gao, China dan AS saling melengkapi di bidang pertanian dan ada banyak ruang untuk kerjasama lebih lanjut. Sebab, permintaan China untuk produk pertanian adalah yang berkualitas tinggi.

Baca Juga: Perang dagang mereda, impor kedelai China dari AS melonjak enam kali lipat

"Kami berharap, kedua belah pihak bisa bekerjasama dan mengambil tindakan nyata untuk menciptakan kondisi yang menguntungkan bagi kerjasama tersebut," ujar Gao.

"Kami mengharapkan, AS dan China bisa bertemu di tengah jalan, dan atas dasar kesetaraan dan saling menghormati, menemukan win-win solution melalui negosiasi. Ini akan menguntungkan China, AS, dan seluruh dunia," katanya.

Negeri tembok raksasa dan negeri uak Sam akan mengadakan pembicaraan perdagangan tingkat tinggi di Washington pada awal bulan depan. Diskusi pendahuluan sudah berlangsung di Ibu Kota AS pekan lalu.




TERBARU

[X]
×