Reporter: kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan
KONTAN.CO.ID - Akhir September 2019 lalu, Xiaomi memperkenalkan Mi Mix Alpha, ponsel kamera 108 megapiksel pertama mereka. Kini, pabrikan ponsel asal China itu tengah bersiap untuk kembali meluncurkan ponsel dengan spesifikasi kamera serupa.
Alih-alih mengusung konfigurasi triple-camera seperti Mi Mix Alpha, ponsel dengan nama Mi Note 10 bakal dipersenjatai lima kamera yang menempel di bagian punggungnya, dengan kamera utama beresolusi 108 megapiksel. Hal tersebut Xiaomi pastikan lewat jejaring sosial Twitter.
"Kenalkan, (ponsel) lima kamera 108 MP pertama di dunia. Era baru kamera smartphone dimulai sekarang! #MiNote10 #DareToDiscover," kata akun @Xiaomi. Kendati begitu, pihak Xiaomi tidak membeberkan tanggal peluncuran Mi Note 10.
Baca Juga: Xiaomi China berencana meluncurkan lebih dari 10 ponsel 5G tahun depan
Spesifikasi Mi Note 10, selain kamera utama 108 megapiksel juga masih menjadi misteri. Tapi, beredar spekulasi: Mi Note 10 adalah versi global dari Mi CC9 Pro. Bisa dibilang demikian lantaran spesifikasi Mi CC9 Pro disebut identik dengan Mi Note 10.
Berdasarkan poster peluncuran Mi CC9 Pro yang Xiaomi umbar baru-baru ini, ponsel cerdas ini mengusung konfigurasi lima kamera belakang, dengan kamera utama 108 megapiksel. Nah, menurut spekulasi yang beredar, perbedaan mencolok hanya akan terlihat pada chipset yang digunakan.
Mi CC9 Pro sendiri disinyalir bakal dibekali dengan chip Snapdragon 730G. Jika benar, maka Mi Note 10 kemungkinan bakal dipersenjatai dengan prosesor lebih kuat dari itu, sebut saja Snapdragon 855, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Gizmochina, Rabu (30/10).
Baca Juga: Xiaomi janji rilis ponsel papan atas di Indonesia
Mi CC9 Pro bakal meluncur 5 November mendatang di China. Sementara berdasar rumor yang ada, Mi Note 10 bakal rilis sekitar November, mungkin setelah peluncuran Mi CC9 Pro. Kita tunggu saja.
Penulis: Bill Clinten
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Xiaomi Mi Note 10 Dipastikan Punya Kamera 108 Megapiksel"