kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.889.000   43.000   2,33%
  • USD/IDR 16.800   4,00   0,02%
  • IDX 6.262   8,20   0,13%
  • KOMPAS100 896   3,65   0,41%
  • LQ45 707   -0,42   -0,06%
  • ISSI 194   0,88   0,46%
  • IDX30 372   -0,72   -0,19%
  • IDXHIDIV20 450   -1,01   -0,22%
  • IDX80 102   0,35   0,35%
  • IDXV30 106   0,47   0,45%
  • IDXQ30 122   -0,87   -0,70%

Sony tarik 1,6 juta unit TV layar datar merek Bravia


Rabu, 12 Oktober 2011 / 16:27 WIB
Sony tarik 1,6 juta unit TV layar datar merek Bravia
ILUSTRASI. Suasana kantor PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk di Jakarta, Kamis (31/10). KONTAN/Baihaki/31/10/2019


Reporter: Dyah Megasari, Bloomberg, Reuters |

TOKYO. Sony Corp menarik produk televisi layar datar jenis Bravia yang diproduksi sejak 2007. Produk yang di-recall oleh perusahaan yang berbasis di Tokyo itu mencapai 1,6 juta unit. Penarikan dilakukan karena kekhawatiran kerusakan pada salah satu komponen bisa menyebabkan korsleting hingga menimbulkan kebakaran.

Kementerian Perdagangan Jepang mengingatkan Sony agar berhati-hati dalam memproduksi televisi. Jangan sampai kejadian September lalu terulang di mana kerusakan tersebut menyebabkan kebakaran.

"Sejak 2008 sudah sebelas insiden korsleting ini dilaporkan, hingga saat ini belum ada laporan atas kejadian serupa dari luar Jepang," tutur juru bicara Sony, Yuki Shima. Produsen TV layar datar nomor tiga terbesar di Jepang itu menyatakan tidak ada korban cedera selama kejadian korsleting.

Beberapa analis menilai, kejadian ini akan mempengaruhi kinerja Sony. Di tengah ketatnya persaingan penjualan TV layar datar, Sony dihadapkan dengan banyak masalah.

"Kondisi ini bisa merusak citra perusahaan," ujar Keita Wakabayashi, analis di Mito Securities Co. Sekuritas juga memberikan rekomendasi netral terhadap saham Sony. "Jumlah penarikan itu sangat signifikan dan bisa membebani kinerja Sony," ujarnya.

Pada kenyataannya, saham Sony naik 1,4% menjadi 1,517 ¥ dalam penutupan perdagangan hari ini di Tokyo. Tapi, saham Sony telah jatuh 48% dari awal tahun. Kejatuhan itu lebih besar dari penurunan indeks harga saham gabungan Tokyo yang sebesar 16%.



TERBARU

[X]
×