kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

S&P pangkas peringkat Inggris jika pilih Brexit


Kamis, 23 Juni 2016 / 20:03 WIB
S&P pangkas peringkat Inggris jika pilih Brexit


Sumber: CNBC | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

LONDON. Peringkat utang Inggris memiliki kemungkinan besar untuk dipangkas oleh Standard and Poor's. Sekadar informasi, saat ini, S&P menyematkan peringkat utang AAA untuk Inggris.

Menurut S&P chief sovereign ratings offiver Moritz Kraemer kepada harian Jerman Bild, penurunan peringkat akan dilakukan jika hasil voting menunjukkan Inggris akan keluar dari keanggotaan Uni Eropa.

"Jika Inggris Raya memutuskan untuk Brexit dalam referendum Uni Eropa, maka peringkat utang AAA akan diturunkan dalam jangka pendek," demikian tulis harian Bild mengutip Kraemer pada Kamis (23/6).

Kraemer menegaskan, situasi politik di Inggris akan sulit diprediksi dan rasional. Sebagian disebabkan tidak adanya rencana strategi pasca Brexit yang nyata.

Pada April lalu, Kraemer memang pernah mengungkapkan, hasil voting yang menunjukkan Brexit akan mengarah pada pemangkasan peringkat utang Inggris, mengingat dalamnya hubungan politik, finansial, dan perdagangan antara Inggris dan Eropa.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×