Sumber: Channel News Asia | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
KONTAN.CO.ID - MANILA. Wisatawan asing dari 40 negara akan segera mendapatkan izin masuk ke Filipina tanpa karantina. Pemerintah Filipina pada Jumat (19/11) mengatakan bahwa vaksinasi penuh adalah syarat utamanya.
Dilansir dari Channel News Asia, gugus tugas Covid-19 Filipina pada dasarnya telah menyetujui permintaan departemen pariwisata untuk mengizinkan masuknya pelancong yang telah divaksinasi penuh dari negara-negara yang masuk ke kategori "hijau" atau dengan tingkat infeksi rendah.
Menteri Pariwisata Filipina Berna Puyat pada Jumat memastikan pintu masuk akan segera dibuka, namun tidak menyebutkan tanggal pasti.
"Mengizinkan wisatawan dari negara atau wilayah hijau akan sangat membantu upaya pemulihan kami. Langkah ini akan membantu meningkatkan kepercayaan konsumen, yang merupakan kontributor besar untuk produk domestik bruto kami," ungkap Puyat.
Baca Juga: Pembatasan diperlonggar, Filipina bakal memperbolehkan wisatawan asing masuk
Lebih dari 40 negara saat ini masuk ke kategori "hijau", termasuk di antaranya adalah Indonesia, China, dan Zimbabwe.
Sektor pariwisata telah lama menjadi pendorong utama ekonomi Filipina. Sektor ini ditaksir berhasil menyumbang hampir 13% dari PDB pada 2019. Di tahun itu, Filipina berhasil menarik lebih dari 8 juta wisatawan.
Sayangnya, sumbangan dari sektor itu turun drastis menjadi hanya 5,4% di tahun 2020 karena jumlah turis yang berkunjung berkurang hingga 82% menjadi hanya 1,48 juta.
Dalam beberapa pekan terakhir, pemerintah mulai berani melonggarkan pembatasan karena tingkat infeksi harian berada di level terendah sejak awal tahun dan tingkat vaksinasi nasional meningkat. Saat ini, sekitar sepertiga dari 110 juta penduduk Filipina telah menerima vaksin Covid-19 secara penuh.