kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Transaksi Melonjak, Kinerja Alibaba Lewati Target Analis


Kamis, 20 Februari 2025 / 20:49 WIB
Transaksi Melonjak, Kinerja Alibaba Lewati Target Analis
ILUSTRASI. A logo of Alibaba Group is seen on a building under construction, where the company's Beijing headquarters will be, in Beijing, China, in this October 15, 2015 file photo. Hackers in China attempted to access over 20 million active accounts on Alibaba Group Holding Ltd's Taobao e-commerce website using Alibaba's own cloud computing service, according to a state media report posted on the Internet regulator's website. REUTERS/Kim Kyung-Hoon/Files TPX IMAGES OF THE DAY


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Alibaba Group Holding berhasil memenuhi ekspektasi kinerja para analis Wall Street. Hal ini berkat penjualan akhir tahun yang kuat, sejalan dengan strategi bisnis  dalam menarik konsumen yang sensitif harga.

Pendapatan Alibaba mencapai 280,15 miliar yuan, setara Rp 629,22 triliun pada kuartal IV di Desember 2024. Angka ini lebih tinggi dari proyeksi 17 analis yang disurvei LSEG, sebesar 279,34 miliar yuan.

Peritel China lebih banyak memangkas harga dan mengintensifkan promosi untuk menggairahkan minat belanja konsumen di e-commerce mereka. Dampaknya, permintaan dari pasar internasional meningkat di akhir tahun.

Menurut data Syntun, transaksi pada Singles' Day (Hari Jomblo), festival belanja nasional pada bulan Oktober dan November, menghasilkan kenaikan penjualan 26,6% di platform e-commerce utama. Alibaba mengatakan ada 45 merek yang berhasil menjual lebih dari 1 miliar yuan pada musim belanja di China.
 



TERBARU

[X]
×