kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Banting setir ke bisnis hiburan dan properti (4)


Jumat, 03 Maret 2017 / 15:47 WIB
Banting setir ke bisnis hiburan dan properti (4)


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tri Adi

Pada Mei 2007, Daryl menawar Edmonton Oilers dari kelompok pemegang saham tim tersebut, Edmonton Investor Group sebesar US$ 145 juta. Namun para pemegang saham menolak proposal Daryl.  Tak menyerah Juli 2007, ia kembali mengajukan penawaran senilai US$ 185 juta. Namun kembali ditolak.

Pada 2008, Daryl kembali menaikkan penawaran menjadi US$ 200 juta. Kali ini usahanya berhasil. Ia juga memperoleh persetujuan dari operator liga hoki Kanada. Daryl mengaku memiliki visi mengembangkan Edmonton Oilers. Ia kemudian mendirikan Oilers Entertainment Group untuk mengurusi perkembangan bisnis tersebut. Perusahaan baru itu dibentuk untuk mengoperasikan stadion multifungsi sebagai sumber pemasukan Katz Group, Rogers Place.

Menurut Daryl, kota asalnya Edmonton harus memiliki infrastruktur yang lebih baik. Karena itu dibutuhkan katalisator yang bisa menarik bagi investor maupun publik. Ia kemudian membangun Rogers Place.

Tak hanya membeli Edmonton Oilers, ia membeli tim hoki lain dari liga yang berbeda. Yakni Edmonton Oil Kings dan Bakersfield Condors. Oilers Entertainment Group juga memiliki bisnis film dan rumah produksi lewat Aquila Productions.

Pada April 2015, Daryl menjalin kemitraan dengan produser Holywood Joel Silver dengan mendirikan Silver Pictures Entertainment. Perusahaan ini menjalankan bisnis pengembangan dan produksi film. Selain itu, ia juga menyediakan pembiayaan untuk pembuatan film, program televisi, sampai proyek digital.

Gurita bisnis Katz Group menjalar ke properti lewat Katz Group Real Estate. Proyek terbesarnya adalah ICE District di pusat kota Edmonton. Ia berkomitmen untuk berinvestasi US$ 2 miliar untuk proyek tahap awal.

Proyek lain yang sedang dibangun adalah Stantec Tower yang menjadi menara serbaguna dan berfungsi sebagai hunian hingga perkantoran. Peralihan fokus bisnis dari bisnis toko obat diperkirakan bakal mengerek kekayaan Daryl ke depan.               

(Selesai)




TERBARU

[X]
×