Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Sedangkan 1.700 lainnya dievakuasi dengan delapan penerbangan militer AS. Secara keseluruhan, sekitar 30.300 orang telah dievakuasi sejak 14 Agustus.
Presiden AS Joe Biden mengatakan dia mengarahkan Departemen Luar Negeri untuk menghubungi warga AS yang terdampar di Afghanistan melalui telepon, email, dan cara lain, untuk menyampaikan detail evakuasi, termasuk cara yang aman untuk mencapai bandara Kabul.
"Saya akan mengatakan lagi hari ini apa yang telah saya katakan sebelumnya: Setiap orang Amerika yang ingin pulang akan pulang," kata Biden.
Sejak pekan lalu militer AS menggunakan tiga helikopter militer untuk membawa orang-orang ke bandara Kabul dari sebuah gedung yang hanya berjarak 200 meter. Para pejabat mengatakan bahwa jenis operasi itu diperkirakan akan terus berlanjut.